Putri Titian Gencar Jualan Sambal Tempoyak, Alasan di Baliknya Bikin Mewek

- Kamis, 27 Agustus 2020 | 11:21 WIB
Kiri: Putri Titian bersama kedua orang tuanya. Kanan: Sambal tempoyak buatan Putri Titian. (instagram/@putrititian)
Kiri: Putri Titian bersama kedua orang tuanya. Kanan: Sambal tempoyak buatan Putri Titian. (instagram/@putrititian)

Lama tak muncul di layar kaca televisi, artis Putri Titian ternyata tengah disibukkan dengan bisnis barunya, yaitu sambal tempoyak. Bisnis barunya itu diberi nama "Sambal Tempoyaknya Toko Momom".

Namun, ada alasan mengharukan dari keputusan Putri menciptakan bisnis tersebut. Putri dalam akun Instagram-nya menjelaskan, bisnis itu dibuatnya untuk mengembalikan semangat hidup sang ibunda, usai ditinggal oleh suaminya.

"3 hari sebelum Iago lahir, ayah pergi di panggil Tuhan. Kami semua terpukul, terutama ibuku. Ibu sedih banget ditinggal ayah. Setiap hari pengen ke makam buat ketemu ayah," jelas Putri dalam akun Instagram-nya.

Bahkan kata Putri, sang ibu benar-benar kehilangan semangat hidup usai ditinggal suaminya. Ketika diajak foto, tak ada senyum bahagia yang tergambar di wajah ibunya, yang ada kata Putri hanyalah raut kesedihan.

Sebagai seorang anak, Putri tak tega jika harus melihat ibunya kehilangan semangat hidup usai ditinggal oleh orang yang sangat dicintainya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Putri titian (@putrititian) on

Dia pun mencoba untuk mengajak sang ibunda jalan-jalan dan makan enak. Hanya saja, cara itu belum juga berhasil membuat ibunya kembali semangat menjalani hidup.

Sang ibunda bahkan pernah tidur di mall, lantaran stres terus-terusan kepikiran mendiang suaminya.

"Tapi semua ga bisa. Dia stress di rumah terus kepikiran ayah. Sampai dia pernah tidur di mall, biar nggak suntuk di rumah," sambungnya.

Alhasil, ia memiliki cara untuk kembali membangkitkan semangat ibunya, meskipun harus berbohong.

"Akhirnya aku bohongin dia. Aku bilang aku kesulitan keuangan dan aku mau jualan. Aku minta dia buat bantuin aku di dapur, karena akpu gak bisa kerja sendiri sambil jagain Iori Iago," tambahnya.

Lewat unggahan IGTV itu, Putri menjelaskan bahwa mendiang ayahnya sangat menyukai buah durian. Saking sukanya, makan nasi dan minum kopi saja dicampur durian.

Dari kesukaan mendiang ayahnya makan durian itulah, Putri berfikir untuk membuat sambal tempoyak. Sambal itu kata Putri, menjadi sambal kesukaan mendiang ayah dan ibunya.

"Aku usahain dapat supplier durian yang bagus dan coba buat bikin tempoyak sendiri dari bahan yang berkualitas," ungkap Putri.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Adopsi Bayi Perempuan Bernama "Lily"

Sabtu, 13 April 2024 | 14:28 WIB
X