Ahmad Sahroni Ogah Main Saham, Trading, Emas: Bisnis yang Gak Ada Fisiknya Itu Judi

- Senin, 7 Maret 2022 | 16:16 WIB
Ahmad Sahroni. (YouTube/Deddy Corbuzier)
Ahmad Sahroni. (YouTube/Deddy Corbuzier)

Crazy Rich Tanjung Priok, Ahmad Sahroni, blak-blakan mengaku ogah untuk bermain saham, trading, emas, dan lain sebagainya yang menyangkut dengan ekonomi digital.

Menurutnya, hal semacam itu termasuk ke dalam perbuatan yang dilarang agama, yakni berjudi. Hal itu disampaikan Sahroni melalui video podcast di kanal YouTube Deddy Corbuzier yang diunggah, Senin (7/3/2022).

"Sepuluh tahun lalu gue diajak tuh main saham, trading, emas, dan segala macam bentuknya, enggak pernah mau. Karena bisnis yang tidak ada fisiknya adalah judi," ujar Ahmad Sahroni

"Kalau bisnis memberikan profit lebih, ya bakal tertarik orang," sambungnya. 

Baca juga: Adam Deni Punya Backup 9 Naga, Ahmad Sahroni: Sembilan Kurang, Sepuluh Supaya Lebih Kuat

Anggota DPR RI itu juga menyampaikan, fenomena yang saat ini tengah ramai. Menurutnya, sejumlah orang kaya atau dijuluki sebagai Crazy Rich, yang ditangkap karena kasus penipuan, tidak akan hilang. 

"Nanti dua tahun lagi akan ada metode versi baru lagi. Ini gak bisa dihilangkan. Sekalipun ada aturan tentang ekonomi digital, permainan digital itu difungsikan oleh orang," jelas Sahroni.

"Dia bisa ngelakuin hal mau naik, mau turun, bisa bisa aja, karena barangnya gak ada," sambungnya. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Adopsi Bayi Perempuan Bernama "Lily"

Sabtu, 13 April 2024 | 14:28 WIB
X