Selain Dilaporkan Dugaan Penistaan Agama, Deolipa Yumara Juga Disentil Ngaku Anggota BIN

- Sabtu, 3 September 2022 | 11:30 WIB
Deolipa Yumara (Instagram/@deolipa_project)
Deolipa Yumara (Instagram/@deolipa_project)

Youtuber Yonatan Nandar menyentil mantan pengacara Angel Lelga, Deolipa Yumara yang mengaku jadi anggota BIN (Badan Intelijen Negara).

Pasalnya, kata Yonathan, seorang advokat tidak boleh merangkap profesi lainnya, seperti PNS, Polisi atau TNI. Hal ini sesuai dengan undang-undang advokat yang berlaku.

"Saya juga heran, ini orang muncul dari mana ya. Karena setau saya, saya sebagai advokat, di dalam UU Advokat no. 18 tahun 2003 dalam Pasal 20 seorang advokat itu tidak boleh merangkap jadi PNS, Polisi dan TNI," kata Yonathan kepada wartawan di Polres Jakarta Selatan, Jumat (2/9/2022).

"Tetapi ini orang itu merangkap jadi BIN (Badan Intelijen Negara). Ini advokat dari OA mana," sambungnya.

Baca juga: Buntut Persoalan dengan Angel Lelga, Deolipa Yumara Dilaporkan Dugaan Penistaan Agama

Di kesempatan yang sama, Yonathan juga mengomentari soal dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh mantan pengacara Brigadir E tersebut.

"Saya sudah melihat melihat bahwa yang bersangkutan diduga melakukan penyalahgunaan, penodaan agama ujaran kebencian," bebernya.

Yonathan yang juga berprofesi sebagai advokat menilai, Deolipa diduga melakukan pelanggaran terhadap regulasi yang diatur dalam Pasal 156 a KUHP, juncto Pasal 28 ayat 2, juncto Pasal 45 ayat 2 UU Nomor 19 tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

Sebelumnya, Deolipa dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan terkait dengan dugaan penistaan agama.

Aktivis Islam dan advokat lain, Faisal Yusuf mengatakan, dugaan penistaan agama yang dilakukan Deolipa terungkap di isi chat-nya ke Angel Lelga.

Di mana dalam chat itu, Deolipa mengajak Angel untuk meninggalkan Islam dan kembali ke agama asalnya.

"Kita melaporkan Saudara Deolipa Yumara karena dugaan melakukan penistaan kepada agama dan ujaran kebencian. Apa yang disampaikan oleh Deolipa Yumara kepada Angel Lelga untuk segera bertobat, karena arti kata tobat itu adalah kembali ke jalan yang benar, kembali ke agama yang benar, itu menurut KBBI," kata Faisal Yusuf.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X