YouTuber Ini Buat ATV Cyberquad yang Diketahui Tidak Dijual oleh Tesla

- Kamis, 27 Agustus 2020 | 11:40 WIB
ATV Cyberquad buatan YouTuber bernama Rich Rebuilds (photo/YouTube/Rich Rebuilds)
ATV Cyberquad buatan YouTuber bernama Rich Rebuilds (photo/YouTube/Rich Rebuilds)

Pada saat pengumuman mobil baru Tesla yaitu Cybertruck, Tesla sempat memperlihatkan sebuah ATV yang ikut hadir dengan desain seperti mobil Cybertruck tersebut. Namun diketahui Tesla tidak berencana untuk menjual ATV yang hadir dengan nama Cyberquad tersebut ke publik.

Namun ternyata banyak orang yang penasaran dan ingin memiliki ATV dengan desain futuristik tersebut. Salah satunya adalah seorang YouTuber bernama Rich Rebuilds yang nekat membuat ATV Cyberquad sendiri dengan tampilan yang bisa dibilang sangat mirip dengan yang dipamerkan oleh Tesla.

Hanya berbekal video peluncuran Cybertruck saja, Rich Rebuilds sukses menyulap ATV Yamaha Raptor 700 menjadi ATV Cyberquad dengan menggunakan bodi berbahan metal dengan bentuk boxy. Alhasil ATV tersebut pun terlihat sangat cocok ketika dipadukan dengan Cybertruck asli.


Namun tampaknya bodi yang digunakan oleh Rich Rebuilds untuk membuat ATV tersebut tidak dapat membuat ATV ini tahan dari tembakan senapan api. Ya, pasalnya bodi yang digunakan Tesla di mobil Cybertruck mereka diklaim tahan terhadap peluru.

Meskipun begitu, tentu tujuan dari Rich Rebuilds untuk membuat ATV ini hanyalah dari segi tampilan saja. Dirinya tentu tidak mungkin menghadirkan fitur yang memang dimiliki oleh Cyberquad asli di ATV Yamaha Raptor 700 tersebut karena hal tersebut dapat dibilang cukup mustahil untuk terjadi.

Bagaimana menurut kalian, apakah Tesla seharusnya juga menjual ATV Cyberquad tersebut secara massal atau tidak? Tulis pendapat kalian di kolom komentar di bawah ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X