Verstappen Tanggapi Ulah Penonton yang Lempar Flare ke Lintasan: Itu Tindakan yang Bodoh

- Minggu, 4 September 2022 | 13:07 WIB
Pebalap F1, Max Verstappen. (REUTERS/Piroschka Van De Wouw)
Pebalap F1, Max Verstappen. (REUTERS/Piroschka Van De Wouw)

Pebalap Formula 1 (F1) dari tim Red Bull, Max Verstappen sangat marah dengan ulah penonton yang melempar flare ke dalam lintasan Sirkuit Zandvoort. Menurutnya, hal itu sangat konyol dan bodoh.

Insiden lempar flare itu membuat babak kualifikasi Grand Prix (GP) Belanda terganggu pada Sabtu. FIA menyatakan penonton yang melakukan tindakan itu telah diidentifikasi dan diamankan oleh petugas keamanan.

Verstappen tiba di kampung halamannya itu sebagai pemuncak klasemen. Kehadirannya membuat tiket terjual habis diborong penggemar.

Baca Juga: Hacker Beraksi! Ratusan Taksi Online Bikin Macet Jalanan Ibu Kota Rusia, Cek Videonya

Namun, ada ulah penggemar yang menyalakan flare berasap oranye dan menyebabkan masalah.

"Itu konyol. Menggenggam flare, itu baik, tapi ada batasnya. Melemparnya ke lintasan itu tindakan yang bodoh," kata Verstappen setelah merebut pole position keempatnya musim ini seperti dilaporkan laman resmi FIA.

"Jangan lakukan itu. Itu tidak baik untuk siapapun. Anda diusir jadi tidak bisa melihat balapan dan bagi kami sesi terhenti karena ketika ada benda asing di lintasan itu berbahaya."

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X