Mengusung Konsep DTM Edition, BMW M3 E30 Lawas Dijual Tembus Rp 1 Miliar, Kok Bisa?

- Sabtu, 27 Juni 2020 | 21:00 WIB
Tampilan BMW M3 E30 DTM Edition. (carscoops.com)
Tampilan BMW M3 E30 DTM Edition. (carscoops.com)

Hingga saat ini, BMW M3 E30 lawas masih menjadi idaman para petrolhead meski sudah memiliki usia yang tidak mudah lagi. Seperti yang dikutip Indozone dari situs Themarket.co.uk, BMW M3 E30 1998 dengan konsep ini dijual dengan harga fantastis.

Hal ini dikarenakan, BMW M3 E30 ini sudah dimodifikasi dengan konsep DTM Edition. Sekadar informasi, DTM atau dikenal edngan Deutsche Tourenwagen Masters merupakan sebuah balap mobil turing terbesar di Jerman.

-
Tampilan BMW M3 E30 DTM Edition. (carscoops.com)

Tanpa basa-basi, modifikasi pun dimulai dengan memberi repaint Macau Blude pada bodi mulai wajah sampai buntut mobil. Selain itu, mobil ini sudah dilengkapi lip spoiler, spion baru, dan sayap belakang berbahan serat karbon. 

Untuk kaki-kaki, BMW M3 E30 DTM Edition ini mengusung pelek BBS berukuran 16 inci dengan lebar 7,5 inci yang dibungkus ban berukuran 225/45 R16. Seteleh selesai dengan gubahan eksterior, pihak tuner pun merombak bagian mesin BMW M3 E30.

-
Tampilan BMW M3 E30 DTM Edition. (carscoops.com)

Pada bagian ini, pihak tuner akan memberikan upgrade berupa ECU Bosch, piston baru, flywheel baru, dan air intake baru pada mesin 4 silinder DOHC 2.300cc guna menghasilkan keluaran tenaga hingga 223 dk. 

Untuk harga, BMW M3 E30 DTM Edition ini dijual US$ 70 ribu atau kurang lebih Rp 1 Miliar. Jadi, gimana guys berminat untuk membeli BMW M3 E30 DTM Edition? Tulis pendapat kamu di kolom komentar ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X