Viral Fortuner Berpelat Polisi Terobos Lampu Merah dan Tabrak Pemotor di Jaktim

- Selasa, 7 Februari 2023 | 15:05 WIB
Viral Fortuner yang diduga menabrak pengendara motor. (Ist)
Viral Fortuner yang diduga menabrak pengendara motor. (Ist)

Sebuah mobil Toyota Fortuner berpelat dinas Polri viral di media sosial usai disebut-sebut menabrak sopir ojek online di Jakarta Timur. Pihak kepolisian setempat pun memberikan penjelasan terkait hal ini.

Dilihat Indozone di akun Twitter @txtdrberseragam, tampak sebuah foto menampilkan tangkapan layar dari akun TikTok @yudhachaniago0813. Foto tersebut menampilkan sebuah mobil hitam berpelat dinas Polri.

"Mobil dinas Polri masuk jalur busway dari arah Pulogadung menuju arah Jalan Pramuka. Pas di lampu merah Mall Arion atau Stadion Velodrome, lampu merah diterobos dan menabrak sepeda motor lalu mobil melarikan diri dan langsung segera dikejar sama anak-anak ojol ketangkap," tulis akun tersebut dalam postinganya seperti dilihat pada Selasa (7/2/2023).

Baca Juga: Viral Pria Ganti Pelat Nomor TNI ke Hitam saat isi Bensin, Begini Penjelasan TNI AD

Merespon kejadian itu, Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Timur, AKBP Edy Surasa menyebut insiden itu terjadi pada Senin, 6 Februari 2023 sekitar pukul 17.00 WIB. Namun, Edy membantah jika mobil berpelat polisi tersebut melaju di jalur busway.

"Jadi dia bukan di jalur busway tapi jalur tengah," kata Edy.

Baca Juga: Hindari Penyalahgunaan, Polda Metro sudah Tak Keluarkan Plat RF Sejak Tahun Lalu

Edy sendiri tidak menampik terkait kecelakaan tersebut. Terkait kendaraan berpelat dinas Polri, Edy menyebut pihaknya masih melakukan pendalaman.

"Itu sedang kami dalami dulu. Mobil dinas kan punya siapanya nanti, nanti kita akan serahkan ke pihak berwajib untuk mobil dinas ini. Kita menangani lakanya aja," paparnya.

Lebih jauh korban sendiri mengalami luka pada bagian tangan dan kaki. Pihak korban maupun pelaku juga sudah dilakukan mediasi.

"Sudah ketemu antara orang tuanya semua antara antar orang tua korban sudah semuanya," pungkasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X