Ikuti Tren, Ferrari Luncurkan Sepeda Terbarunya, Segini Harganya!

- Selasa, 30 Juni 2020 | 12:49 WIB
Tampilan sepeda baru buatan Ferrari, Ferrari SF01. (autoevolution.com)
Tampilan sepeda baru buatan Ferrari, Ferrari SF01. (autoevolution.com)

Di tengah pandemi COVID-19, salah satu olahraga yang paling diminati warga Indonesia maupun seluruh dunia yaitu bersepeda. Hal ini dibuktikan dengan jalanan yang mulai dipadati oleh para pesepeda. 

Orang-orang juga terlihat ramai-ramai membeli sepeda baru bertujuan untuk mengikuti tren tersebut. Harga sepeda pun bervariasi, dimulai dari Rp 1-2 juta hingga mencapai puluhan juta.

Namun, terdapat pula sepeda yang memiliki harga lebih ataupun setara dengan satu unit mobil. Lantas, sepeda apakah itu? Yup, sepeda itu adalah Ferrari SF01.

Untuk mengikuti tren yang ada, Ferrari melakukan kerja sama dengan Bianchi untuk menghadirkan sepeda terbaru. Selain itu, Ferrari mengatakan bahwa pembuatan sepeda itu juga dilakukan untuk merayakan 120 tahun kelahiran Enzo Ferrari pada Februari 2020.

Untuk urusan desain, sepeda Ferrari SF01 ini diklaim sangat ringan, 780 gram. Hal ini dikarenakan rangka dari sepeda ini dilengkapi sistem Bianchi CV dengan menggunakan bahan kabron Countervail. Dimana, sistem ini mampu mengurangi getaran hingga 80 persen untuk memaksimalkan pengereman sepeda.

Pada bagian bawah, terdapat edisi nomor terbatas dari 1 hingga 12 dikarenakan sepeda ini diproduksi terbatas dengan jumlah 12 unit. Sadel dari Ferrari SF01 ini dibuat dari bahan karbon 3K dengan bobot mencapai 94 gram.

Sementara, warna kuning dari Ferrari SF01 ini dicat oleh Giallo Modena dan memberikan grafis khusus yang sengaja dibuat untuk menghormati Enzo Ferrari. 

Untuk harga, Ferrari SF01 ini dibanderol 12.750 Euro atau setara Rp 206 jutaan. Jadi, gimana guys berminat untuk membelinya? Tulis pendapat kamu di kolom komentar ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X