Fabio Quartararo Jadi Juara di MotoGP Andalusia, Rossi Akhirnya Naik Podium

- Minggu, 26 Juli 2020 | 22:55 WIB
Pembalam Tim Petronas Yamaha Fabio Quartararo (photo/REUTERS/Jon Nazca)
Pembalam Tim Petronas Yamaha Fabio Quartararo (photo/REUTERS/Jon Nazca)

Pebalap tim Petronas Yamaha Fabio Quartararo kembali merebut kemenangan keduanya di MotoGP setelah tampil dominan di Grand Prix Andalusia, di Sirkuit Jerez, Spanyol, Minggu.

Pebalap asal Prancis itu mengonversi pole position keduanya musim ini menjadi kemenangan mudah di saat juara bertahan Marc Marquez batal tampil karena cedera.

Quartararo finis 4,495 detik di depan duet pebalap pabrikan Yamaha Maverick Vinales dan Valentino Rossi, yang naik podium lagi setelah terakhir kali finis runner-up di Texas tahun lalu, demikian laman resmi MotoGP.

Yamaha pun menyapu bersih podium hari itu, capaian yang terakhir kali pabrikan asal Jepang itu rayakan di atas podium Phillip Island 2014.

Quartararo menjalani seri kedua musim 2020 itu tanpa perlawanan berarti karena tak terkejar oleh rival-rivalnya sejak start.

-
Petronas Yamaha Fabio Quartararo dari SRT, Monster Energy Yamaha Maverick Vinales dan Monster Energy Yamaha Valentino Rossi merayakan kemenangan di podium setelah masing-masing menempati posisi pertama, kedua dan ketiga, Minggu (26/7) (photo/REUTERS/Jon Nazca)

Pada usia 21 tahun 97 hari Quartararo menjadi pebalap termuda kedua yang menjuarai dua seri beruntun di kelas premier setelah Marc Marquez (20 tahun 154 hari), ketika itu di seri Jerman dan Amerika Serikat pada tahun 2013.

Selain itu, Valentino Rossi mengakui dirinya merasakan sensasi yang menyerupai kemenangan setelah finis ketiga di Grand Prix Andalusia di Sirkuit Jerez, Spanyol, Minggu.

Itu merupakan podium pertama The Doctor sejak terakhir kali melakukan selebrasi sebagai runner-up Grand Prix Amerika Serikat di Texas tahun lalu.

Pebalap tim Monster Energy Yamaha itu sebenarnya sudah menunjukkan kecepatan motor Yamaha M1-nya, yang dibekali set-up berbeda, ketika di sesi latihan bebas di Jerez, Jumat,  ia finis kedua, 0,142 detik setelah Vinales yang memuncaki sesi FP1.

"Aku sangat senang karena sudah sekian lama dan kami kembali dari periode dan hasil yang sangat buruk," kata Rossi setelah lomba seperti dilansir laman resmi MotoGP, Minggu.

"Akhir pekan ini kami bekerja dengan cara lain. Aku sangat senang dan semua tim melakukan tugasnya dengan baik."
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X