Sebastian Vettel Hubungi Petinggi Red Bull Racing Usai Didepak Ferrari, Pertanda Reuni?

- Kamis, 9 Juli 2020 | 11:55 WIB
Pembalap senior Ferrari, Sebastian Vettel. (Instagram/@vettelofficial)
Pembalap senior Ferrari, Sebastian Vettel. (Instagram/@vettelofficial)

Masa depan pembalap senior Ferrari, Sebastian Vettel belumlah jelas setelah didepak Ferrari. Bahkan, Sebastian Vettel sempat dirumorkan merapat ke tim Mercedes, Renault, McLaren, Aston Martin, dan Red Bull. 

Akan tetapi, terdapat kabar mengejutkan mengenai masa depan Sebastian Vettel di kelas Formula 1. Dimana, Sebastian Vettel dilaporkan telah kontak petinggi Red Bull Racing. Di sisi lain, Max Verstappen mengaku tak keberatan memiliki rekan setim Sebastian Vettel. 

Mengutip grandprix247.com, Sebastian Vettel mengaku Helmut Marko adalah orang pertama yang dihubunginya usai didepak Ferrari. Vettel sendiri telah memenangkan empat gelar juara dunia F1 dan dekat dengan Helmut Marko. 

"Sejujurnya saya menghubunginya tepat setelah keputusan (kontraknya tidak perpanjang tim Ferrari),"  ujar Sebastian Vettel kepada Servus TV.

“Tetapi karena saya bergaul dengan dia dan dia sudah menjadi orang kepercayaan selama bertahun-tahun,” jelasnya. 

“Saya meminta saran padanya. Saya menggambarkan situasinya kepada dia apa adanya,” tegas Sebastian Vettel. 

Di sisi lain, Sebastian Vettel membantah memutuskan hubungan bersama tim Ferrari karena masalah gaji. Nyatanya, Sebastian Vettel tidak diberi tawaran perpanjangan kontrak lagi. Meski demikian, Vettel mengaku tetap bangun kerja sama bersama Ferrari dan meraih gelar juara dunia. 

Untuk saat ini, belum terdapat adanya komentar akan kedua belah pihak. Jadi, ditunggu saja ya guys informasi selanjutnya. Stay tune with us!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X