Sebastian Vettel Hanya Miliki 3 Pilihan Usai Tinggalkan Ferrari, Ini Penjelasannya!

- Rabu, 8 Juli 2020 | 14:18 WIB
Pembalap senior Ferrari, Sebastian Vettel. (Instagram/@scuderiaferrari)
Pembalap senior Ferrari, Sebastian Vettel. (Instagram/@scuderiaferrari)

Usai meninggalkan Ferrari pada akhir 2020 mendatang, nasib masa depan pembalap senior Ferrari, Sebastian Vettel masih belumlah jelas. Vettel sempat digosipkan dengan Mercedes, McLaren, Aston Martin hingga Renault.

Akan tetapi, hal tersebut berkata lain. Mercedes mengatakan pihaknya lebih memilih bertahan dengan pembalapnya, McLaren telah lengkap untuk musim 2021. Di siis lain, Renault telah mengunci posisi Fernando Alonso pada musim 2021 dan Aston Martin mengaku tak berniat mendatangkan Sebastian Vettel. 

Melihat hal itu, Sebastian Vettel mengaku hanya memiliki 3 pilihan untuk saat ini, yaitu pensiun, lanjut, atau cuti. Meski demikian, Vettel ngaku tetap ingin balapan terus di kelas Formula 1. Tetapi, apakah hal ini bisa atau tidak? Ini penjelasannya!

"Saat ini ada 3 pilihan bagiku, lanjut, pensiun, atau cuti," imbuh Sebastian Vettel di acara tv Austria Servus TV mengutip dari Tuttomotoriweb. 

"Jujur, aku masih belum memikirkannya. Pekan-pekan depan mungkin akan ada peluang untukku,"  imbuhnya. 

Vettel mengaku ingin terdapat satu tim tepat yang ingin menampungnya. Bahkan, Vettel mengaku tidak menghiraukan akan masalah gaji. 

"Sekarang yang terpenting mencari lingkungan bagus bagiku, di mana aku bisa bersenang-senang," jelasnya. 

"Masalah finansial tak masalah bagiku. Aku orang yang sangat ambisius, balap adalah hidupku, aku tidak ingin melakukan apapun tanpa itu, dan kupikir aku bisa mendapat pekerjaan tepat dan di tempat yang tepat yang membuatku nyaman di mobil F1," jelasnya. 

Ketika ditanya soal Mercedes, Sebastian Vettel mengatakan dirinya cukup tahu diri. Hal ini dikarenakan Mercedes masih ingin mempertahankan dua pembalap andalannya, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas pada F1 2021. 

"Kupikir mereka akan bertahan dengan Lewis dan Valtteri, meskipun belum ada pengumuman resmi," tegas Sebastian Vettel.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X