Johann Zarco Pernah Mengendarai Motor Suzuki Dalam MotoGP

- Kamis, 19 Desember 2019 | 16:20 WIB
(photo/Instagram/@johannzarco)
(photo/Instagram/@johannzarco)

Salah satu pembalap MotoGP ternama, Johann Zarco telah bergabung dengan tim satelit dari Ducati, Anvitia Racing untuk ajang balapan MotoGP 2020 beberapa waktu silam. 

Hal tersebut juga telah menambah catatan dari Johann Zarco mengenai jenis motor yang telah dikendarainya. Dimana, Johann Zarco sendiri memulai debut di MotoGP pada tahun 2018 silam dengan status sebagai juara Moto2 selama 2 tahun berturut-turut. 

Pada awalnya, Zarco sendiri melakukan debut dengan bergabung dengan tim satelit dari Yamaha, Tech3 Racing pada tahun 2017 silam. Seiring berjalannya waktu, Zarco sendiri telah meninggalkan Yamaha untuk bergabung dengan tim KTM. 

Bahkan, Zarco sendiri pernah mendapatkan kesempatan untuk menjajal motor Honda dalam tim LCR. Hal tersebut dapat terjadi dikarenakan Zarco ditunjuk untuk menggantikan Takaaki Nakagami yang mengalami cedera.

Dan, pada akhir musim tersebut, Zarco telah mengumumkan akan bergabung dengan tim satelit dari Ducari pada ajang balapan MotoGP 2020. Akan tetapi, Johann Zarco dikabarkan pernah menjajal motor Suzuki dalam balapan MotoGP. 

Hal tersebut dapat terjadi dikarenakan, Zarco sendiri telah melakukan hubungan pra-kontrak dengan tim Suzuki Ecstar pada tahun 2016 silam. Bahkan, Zarco sendiri telah melakukan uji tes bersama dengan tim Suzuki dalam uji coba privat di tes sirkuit Suzuka, Jepang. 

Dimana, Zarco sendiri sudah memiliki keinginan untuk bergabung denga tim Suzuki Ecstar. Akan tetapi, tim Suzuki sendiri dikabarkan lebih memilih Alex Rins untuk dijadikan sebagai pengganti dari Aleix Espargo. 

Selain itu, tim Suzuki sendiri juga telah menunjuk Andrea Iannone untuk mengganti pembalap Maverick Vinales pada musim tersebut. 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X