Bajaj Auto Luncurkan Chetak

- Kamis, 17 Oktober 2019 | 08:46 WIB
Tampak skuter Bajaj Chetak (Cartoq)
Tampak skuter Bajaj Chetak (Cartoq)

Bajaj Auto siap meluncurkan skuter listrik pertamanya yang diberi nama Chetak, diambil dari produk dengan nama yang sama yang diproduksi pada rentang tahun 1972 - 2006.

Mengusung konsep style retro, skuter listrik ini dibekali dengan teknologi modern dan mesin yang ramah lingkungan.

Indianautoblog, Rabu (16/10) menyebutkan, skuter listrik Chetak akan mulai tersedia di pasaran pada Januari 2020.

Tampilan fasia depan skuter listrik menggunakan lampu LED berbentuk tapal kuda dilengkapi dengan DRL, Cover LED juga mendapat apron dan emblem Chetak.

Bagian Kokpit dan konsol instrumen sepenuhnya digital. Bodi tidak mengalami banyak grafis atau krom tapi senada.

Joknya cukup lebar dan nyaman untuk mengakomodasi dua orang dewasa. Bagian ekor tunggangan memiliki mendapat LED yang terpisah dari seinnya.

Sementara itu, bagian konsol instrumennya menyediakan informasi kecepatan, jangkauan, level baterai, indikator posisi gigi, odometer hingga jam. Tak hanya itu, skuter listrik ini juga disertai alat komunikasi data dan fitur otentikasi pengguna agar lebih aman.

Alas kaki untuk pijakan menawarkan ruang lebar sehingga pengemudi lebih nyaman dan santai. Untuk sandaran kaki dibuat dari pillion dalam posisi tertutup rata dengan footboard. pijakan kaki pembomceng juga sewarna dengan bodi.

Motor Chetak listrik dibekali dengan baterai berseri IP67 yang dapat diisi di stasiun pengisian berdaya 5-15 amp. Ia juga bisa dicas di rumah dengan kekuatan listrik yang sama.

Skuter ini memiliki dua mode berkendara yaitu mode Eco yang dapat menempuh jarak 100 Km dan mode sport yang mencapai jarak 80 Km.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X