Ditanya Soal Nominal Keuntungan Formula E, ini Jawaban Anak Buah Anies

- Selasa, 7 Juni 2022 | 16:27 WIB
Ajang balap Formula E di Sirkuit Ancol. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)
Ajang balap Formula E di Sirkuit Ancol. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)

Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro), Widi Amanasto buka suara terkait masalah keuntungan yang didapat Pemprov DKI dari perhelatan acara Formula E di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara pada 4 Juni kemarin.

Anak buah Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan itu menjelaskan keuntungan dari ajang balap mobil bertenaga listrik tersebut hingga saat ini masih dalam proses penghitungan.

"Lagi dihitung sekarang, termasuk dari sponsor lagi dihitung, direkonsiliasi semuanya," ucap Widi kepada awak media, Selasa (7/6/2022).

Baca Juga: Tren Remaja Hadang Truk Hingga Tewas, Ernest Prakasa Soroti Hal Ini: Kusut!

Widi menjelaskan, kini pihaknya masih dalam tahap pembongkaran, dan mengembalikan barang-barang yang disewa. Sehingga, ia belum bisa memastikan berapa keuntungan yang didapat.

"Kita dismantle dulu yang lainnya, yang kita sewa kita kembalikan. Aset-asetnya kita ini kan dulu, belum berani ngomong (keuntungan)," tandasnya.

Semantara itu dalam kesempatan berbeda, Giring Ganesha sempat mengatakan, ramainya penonton untuk menyaksikan Formula E tidak bisa menjadi tolak ukur kalau acara tersebut terselenggara dengan sukses.

Giring menilai, kesuksesan ajang balap mobil bertenaga listrik tersebut dapat dikatakan sukses apabila Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dapat mengungkapkan keuntungan yang didapat Pemprov DKI dari gelaran itu.

"Berhasil lihatnya dari mana? Kalau cuma ramai dan ingar-bingar saja, sih, itu bukan sukses," ucap Giring di Jakarta, Senin, (6/6/2022).

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X