Gegara Pandemi Virus Corona, Ajang Detroit Auto Show 2020 Dibatalkan

- Senin, 30 Maret 2020 | 13:06 WIB
Tampilan pameran ajang Detroit Show 2020. (thedrive.com)
Tampilan pameran ajang Detroit Show 2020. (thedrive.com)

Selain Geneva Motor Show dan New York Auto Show, kali ini, ajang Detroit Auto Show 2020 juga harus dibatalkan karena pandemi virus corona. 

Penyelenggara menyebutkan ajang pameran North American International Auto Show 2020 di Amerika Serikat harus dibatalkan karena Federal Emergency Management Agency yang memanfaatkan lokasi pameran untuk dijadikan rumah sakit sementara.  

Melansir Reuters, acara tahunan ini biasanya digunakan oleh pabrikan otomotif untuk meluncurkan dan memamerkan mobil konsep terbaru itu akan digelar kembali pada Juni 2021 mendatang. 

Sekadar informasi, Detroit Auto Show sendiri digelar pada Januari hingga tahun lalu. Akan tetapi, pihak penyelenggara memilih untuk memundurkan jadwal pameran menuju ke musim panas guna memanfaatkan area luar untuk test drive dan demonstrasi mobil otonom. 

Selain Detroit Auto Show, terdapat beberapa ajang pameran yang sudah dibatalkan dan diundur sebelumnya karena virus corona, seperti Geneva Motor Show, GIIAS, IIMS, New York Auto Show, dan dua ajang lainnya di Thailand dan Filipina.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X