Ducati Akan Memperkenalkan Motor Berkonsep Ducati DesertX Concept

- Selasa, 12 November 2019 | 20:00 WIB
(photo/Morebikes)
(photo/Morebikes)

Setelah merilis motor Ducati Scrambler, pihak dari Ducati akan menghadirkan motor dengan konsep off-road yaitu Ducati DesertX Concept. Nantinya, motor ini akan dipamerkan dalam acara EICMA Milan 2019.

Konsep dari DesertX sendiri merupakan konsep yang diambil dari basis Ducati Scrambler. Hanya saja, pabrikan dari Borgo Panigale akna membuat tampilan lebih gahar dalam keperluan reli, dimana desain dari motor ini sendiri adalah merupakan inspirasi dari sepeda motor Reli Dakar. 

Tampilan dari motor ini akan menggunakan tampilan dari Ducati-Cagiva Elefant yang digunakan pada Reli Paris-Dakar tahun 1990-an. Motor ini nantinya akan hadir dalam fairing khas pereli serta akan dilengkapi dengan tangki besar. Lampu utama dari motor ini akan menggunakan lampu LED dan akan ditambahi dengan rak pada bagian belakang.

Motor ini juga akan dilengkapi dengan suspensi yang tinggi, ban pacul dari Pirelli Scorpion Rally, knalpot yang menjulang ke atas, serta juga akan dilengkapi dengan sistem pengereman dari Brembo.

Namun, belum terdapatnya informasi mengenai kapan motor ini akan diproduksi. Akan tetapi, jika dilihat dari tampilan prototipe, motor ini sudah berada dalam tahap final dan siap untuk dirilis. 

Ducati sendiri sudah meluncurkan model-model motor barunya dalam acara Ducati World Premiere sebelum acara EICMA. Nantinya, dalam acara EICMA, pihak dari Ducati hanya akan memamerkan motor konsep yang merupakan cikal bakal model yang akan datang. 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X