Tampilan Sporty Suzuki Ertiga Terinspirasi dari Tamiya

- Kamis, 20 Februari 2020 | 18:14 WIB
Tampilan sporty Suzuki Ertiga. (INDOZONE/Wilfridus Kolo)
Tampilan sporty Suzuki Ertiga. (INDOZONE/Wilfridus Kolo)

Mobil Ertiga standar mungkin akan tampak biasa-biasa saja. Namun bagi para pencinta modifikasi mobil tersebut bisa diubah dan terlihat lebih mewah dan elegan dengan sejumlah ubahan dan tambahan aksesori yang membuatnya tampil mengesankan.

Salah satunya adalah mobil Suzuki Ertiga tipe GX lansiran 2014 milik Rendy yang kini berbeda dengan mobil standar Suzuki lainnya. Keinginannya untuk memiliki mobil yang nyaman dan keren membuatnya akhirnya memodifikasi mobilnya menjadi sporty dan elegan.

Ia menyebutkan inspirasi modifikasi ini sebenarnya dari kesukaan masa kanak-kanaknya kepada model-model Tamiya yang terlihat sangat memikat.

"Dulu waktu kecil saya sangat suka dengan Tamiya. Tapi karena orangtua saya tidak bisa beli makanya kalau mau main saya pinjam. Itu sebabnya setelah punya mobil saya ingin membuatnya lebih sporty walaupun modelnya saat ini tak seperti Tamiya," kata Rendy pada Indozone, di Jakarta, Kamis (20/2/2020).

Modifikasi Ertiga Rendy memang tak ekstrem namun pas dinikmati mata. Pada bagian eksteriornya, ia mengganti sarung jok hingga plafon dengan balutan MB-tech berwarna merah yang kontras dengan cat bodinya. Untuk audio ia meluangkan bagasi belakang untuk menatanya, lengkap dengan mini bar.

-
Bagasi jadi panggung audio dan mini bar. (INDOZONE/Wilfridus Kolo)

 

"Bagian belakangnya, saya custom audio dengan tambahan mini bar biar lebih keren. Tapi bukan karena saya suka minum tapi karena saya suka koleksi botolnya. Saya juga senang mini bar kaya kafe-kafe gitu," bebernya.

Bagian kaki-kakinya ditukar dengan velg dan ban baru yang menguatkan kesan sporty-nya. Velgnya menggunakan velg Velgen ring 16 sepaket yang dibungkus dengan ban Hankook yang membuat mobil terlihat lebih gempal dan gambot.

Untuk mendapatkan model seperti ini, Rendy mengaku menghabiskan waktu sepuluh bulan karena digarap secara bertahap. Selain itu, karena ide modifikasi dari dirinya sendiri membuatnya harus sering berkonsultasi dengan bengkel-bengkel modifikasi yang punya keahlian di bidang masing-masing.

"Saya tidak hitung berapa budget yang sudah dihabiskan. Yang penting sesuai dengan karakter saya. Ini digarap 10 bulan karena memang idenya dari saya jadi kadang tidak pas dengan bengkel sehingga cukup lama," tukasnya. 


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X