Mobil RC Tesla Cybertruck Buatan Hot Wheels Ditunda Sampai Mei 2021!

- Jumat, 18 Desember 2020 | 14:29 WIB
Tampilan mobil mainan Tesla Cybertruck buatan Hot Wheels (photo/Dok. Hot Wheels)
Tampilan mobil mainan Tesla Cybertruck buatan Hot Wheels (photo/Dok. Hot Wheels)

Sejak Tesla mengumumkan kehadiran mobil Cybertruck yang hadir dengan tampilan futuristik, banyak sekali orang yang tertarik membuat miniatur atau replika dari mobil tersebut, salah satunya adalah Hot Wheels yang terkenal dengan mainan mobilnya.

Bekerja sama dengan Tesla, Hot Wheels beberapa waktu yang lalu telah mengumumkan kehadiran mainan mobil Tesla Cybertruck berbentuk kecil dan  berbentuk cukup besar dengan fitur Remote Control. Namun baru saja ada kabar buruk terkait peluncuran mobil mainan Tesla Cybertruck tersebut.

Baca Juga: Tesla Bakal Hentikan Produksi dari Model S dan Model X Selama 18 Hari!

Pasalnya baru saja Mattel telah mengumumkan bahwa pihaknya telah memutuskan untuk menunda perilisan mobil Remote Control Cybertruck ke bulan Mei 2021 mendatang. Harusnya mobil mainan tersebut sudah dikirimkan kepada pembeli di bulan Desember 2020.

-
-
-

Pihak Mattel mengatakan bahwa penundaan tersebut dilakukan karena adanya masalah di tahap produksi yang mengakibatkan pihaknya menunda peluncuran mobil mainan tersebut.

Baca Juga: Melihat Pertandingan Drag Race Mobil Listrik Porsche Taycan Turbo S dan Tesla Model S

Sekedar informasi, dua mainan mobil Tesla Cybertruck yang dihadirkan oleh Hot Wheels ini memiliki skala 1:64 yang dibanderol dengan harga US$20 dan juga skala 1:10 dengan harga lebih mahal yaitu US$400.

Tentunya ini merupakan hal yang cukup menarik mengingat peluncuran mobil Tesla Cybetruck asli ternyata juga telah ditunda. Diketahui perusahaan otomotif besutan Elon Musk tersebut baru akan meluncurkan Cybertruck dengan tiga motor pada tahun 2021 dan versi RWD di tahun 2022 nanti.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X