Hadir dengan Mesin Baru, Royal Enfield Himalayan Kini Lebih Berperforma

- Kamis, 16 Juli 2020 | 19:36 WIB
Ilsustras model Royal Enfield Euro4 (Dok.Royal Enfield)
Ilsustras model Royal Enfield Euro4 (Dok.Royal Enfield)

Royal Enfield resmi membawa motor Himalayan versi terbaru ke pasar Indonesia. Motor ini menjanjikan performa yang lebih baik sebagai motor penjelajah. Hal ini dipengaruhi oleh pembaruan pada sektor mesinnya.

Country Manager Royal Enfield Indonesia, Irvino Edwardly mengatakan pembaruan yang signifikan terletak pada mesin yang sudah berstandar emisi Euro 4 yang lebih efisien namun tetap menjaga performanya.

"Royal Enfield Himalayan ini sudah berteknologi Euro 4, yang membuatnya lebih efisien karena memiliki emisi yang lebih rendah dan ramah lingkungan, tetapi punya performa yang baik sebagai motor penjelajah," kata Irvino Edwardly di Jakarta, Kamis (16/7/2020)

Motor Himalayan ini juga mendapat sistem pengereman baru agar lebih aman dan nyaman dengan penyematan dual ABS, sehingga sangat berpengaruh pada sistem pengereman lebih baik pada segala kondisi jalan.

"Sistem pengereman ABS dalam dual channel di mana masing-masing ban sudah disematkan teknologi itu, sehingga pengereman dapat lebih maksimal ketika melintasi medan-medan berat," ujarnya.

Perubahan lain yang diberikan pada Himalayan ini adalah sisi side stand supaya bisa berdiri tegak di segala medan baik miring maupun lurus. Motor ini masih menggunakan mesin mesin berkapasitas 411 cc, injeksi, SOHC, berpendingin udara.

Mesin tersebut mampu menyemburkan power hingga 25 hp dan torsi 32 Nm. Royal Enfield Himalayan terbaru ini dipasarkan dengan harga Rp114,3 juta on the road (OTR) Jakarta.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X