Urai Macet, Uji Coba Rekayasa Lalin Diberlakukan di Traffic Light Santa Jaksel

- Sabtu, 8 April 2023 | 16:46 WIB
Ilustrasi macet (ANTARA FOTO/Muhammad Bagus KhoirunasI)
Ilustrasi macet (ANTARA FOTO/Muhammad Bagus KhoirunasI)

Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta melakukan uji coba rekayasa lalu lintas (lalin) di traffic light Santa, Jakarta Selatan, dengan tujuan untuk mengurai macet. Rekayasa lalin ini sudah berlaku hingga 12 April 2023 mendatang.

Informasi terkait pengalihan arus lalin ini diinformasikan oleh akun Instagram resmi Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, @tmcpoldametro. Dalam unggahannya, dibeberkan alih arus hingga waktu berlakunya uji coba ini.

"Uji coba rekayasa lalu lintas Simpang Jalan Wijaya I - Jalan Wolter Monginsidi -Jalan Suryo (traffic light Santa) Jakarta Selatan dimulai tanggal 5 sampai dengan 12 April 2023," tulis akun @tmcpoldametro, Sabtu (8/4/2023).

-
Ilustrasi macet (ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha)

Baca Juga: Macet di Georgia Jadi Hal yang Eksotis untuk Dilihat, Ternyata Ini Penyebabnya!

Berikut Rekaya Lalu Lintas yang Diterapkan

1. Dilakukan penutupan pada simpang Jalan Wijaya I - Jalan Wolter Monginsidi dan Jalan Suryo atau traffic light Santa.

2. Lalu lintas dari Jalan Wijaya I atau Antasari yang menuju ke Timur atau Tendean dialihkan belok kiri ke Jalan Wolter Monginsidi, belok kanan di samping Jalan Gunawarman, Jalan Senopati, Jalan Suryo dan seterusnya.

Berikut Re Routing Bus TransJakarta Blok M - Universitas Indonesia

Kebijakan rekayasa lalin ini tentunya berdampak pada trayek Bus TransJakarta. Ada perubuhan trayek dari Blok M ke Universitas Indonesia maupun sebaliknya, seperti berikut:

1. Rute Blok M - Universitas Indonesia
Blok M - Jalan Sultan Hasanuddin - Jalan Trunojoyo - Jalan Gunawarman - Jalan Suryo - Jalan Kapten Tendean - Jalan Gatot Subroto - Jalan Raya Pasar Minggu - Jalan Raya Tanjung Barat - Jalan Raya Lenteng Agung - Universitas Indonesia.

2. Rute Universitas Indonesia - Blok M
Universitas Indonesia - Jalan Lenteng Agung - Jalan Raya Tanjung Barat - Jalan Raya Pasar Minggu - Jalan Gatot Subroto - Jalan Kapten Tendean - Jalan Wolter Monginsidi - Jalan Trunojoyo - Jalan Panglima Polim - Blok M.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X