Mau Punya Mobil tapi Malas Nyetir? Nih Kenalin, Lincoln L100 Mobil yang Bisa Jalan Sendiri

- Rabu, 24 Agustus 2022 | 09:36 WIB
Lincoln L100. (Dok. The Autopian)
Lincoln L100. (Dok. The Autopian)

Lincoln Motor Company, perusahaan otomotif asal Amerika Serikat merayakan hari ulang tahunnya yang ke-100 dengan merilis konsep mobil berkonsep swakemudi, yakni L100.

Sudah tidak bisa terbantahkan lagi, Lincoln L100 memiliki desain yang unik dan futuristik sehingga layak mendapatkan julukan sebagai 'mobil masa depan'. 

Baca Juga: Keren! Pemerintah Prancis Punya Program Tukar Tambah Mobil dengan Sepeda Listrik

Desain aerodinamis pada mobil ini sangat kental, ditambah lagi dengan ban serta velg berteknologi tinggi yang siap memaksimalkan mobil ini ketika sedang melaju di jalanan.

-
Lincoln L100. (Dok. Top Gear)

Sesuai dengan konsepnya, bagian interior Lincoln L100 tidak ditemukan dashboard dan steering wheel. Interior mobil ini hanya berisi seat yang terkesan sangat mewah dengan material kaca yang hampir mengelilingi seluruh bagian dari mobil tersebut.

-
Lincoln L100. (Dok. Top Gear)

“Kendaraan konsep memungkinkan kami untuk membayangkan kembali dan mengilustrasikan bagaimana pengalaman baru dapat menjadi nyata dengan bantuan teknologi canggih dan memungkinkan desainer kami lebih bebas berkreasi daripada sebelumnya,” kata Anthony Lo, yang menjabat sebagai Chief Design Officer Lincoln, dilansir dari The Verge.

Sayangnya, pihak Lincoln tidak menjelaskan lebih lanjut mengenai spesifikasi dari mobilnya tersebut. Satu hal yang pasti, Lincoln L100 adalah mobil bertenaga listrik dengan kapasitas daya yang lebih besar daripada mobil listrik pada umumnya.

Lebih lanjut, Lincoln L100 masih dalam tahap pengembangan lebih lanjut dan belum diketahui kapan akan digarap.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X