Mobil LCGC, Andalan Honda di Bali Nusa Tenggara

- Jumat, 1 November 2019 | 09:28 WIB
Tampilan Honda Brio (Honda Prospect Motor)
Tampilan Honda Brio (Honda Prospect Motor)

Penjualan mobil PT Honda Prospect Motor (HPM) di wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara masih didominasi oleh mobil Low Cost Green Car (LCGC) seperti Honda Brio Satya. Tetapi model lainnya turut  memberikan kontribusi positif.

Berdasarkan catatan penjualan HPM, Rabu (21/10) Honda meraih total penjualan 16.891 unit di wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara selama periode Januari–September 2019.  Beberapa model unggulan antara lain Honda Brio, Honda Mobilio, Honda HR-V, Honda Jazz dan Honda CR-V yang menjadi kontributor utama penjualan.

Pada segmen LCGC, penjualan Honda Brio Satya telah mencapai total penjualan sebesar 5.807 unit. Pada kelas City Car, Honda Brio RS membukukan total penjualan 1.793 unit.

Di kelas LMPV, Honda Mobilio mencatat total penjualan 2.882 unit. Di segmen LSUV, Honda HR-V 1.5 L menjadi kontributor ketiga dengan total penjualan sebesar 2.378 unit. Sedangkan Honda HR-V 1.8 L mencatat total penjualan 246 unit.

Honda Jazz mencatat total penjualan sebesar 1.618 unit di segmen Hatchback. Sedangkan di kelas SUV, Honda CR-V meraih total penjualan 1.115 unit.

Pada segmen LSUV, Honda BR-V membukukan total penjualan sebesar 682 unit. Di segmen Hatchback, Honda Civic Hatchback meraih total penjualan 216 unit. Honda Civic Turbo mencatat total penjualan 95 unit dan Honda City membukukan total penjualan sebesar 27 unit di segmen Sedan.

Kemudian, pada kelas Premium MPV, Honda Odyssey meraih total penjualan 17 unit. Pada segmen Medium Sedan, Honda Accord membukukan total penjualan sebesar 12 unit. Honda Civic Type R meraih total penjualan sebanyak 3 unit pada kelas Sport Sedan.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X