Bos Ferrari, Mattia Binotto : Carlos Sainz Tidak akan Jadi Pembalap Nomor Dua

- Senin, 8 Juni 2020 | 15:42 WIB
Pembalap McLaren, Carlos Sainz. (Instagram/@carlossainz55)
Pembalap McLaren, Carlos Sainz. (Instagram/@carlossainz55)

Baru-baru ini, Team Principal Ferrari, Mattia Binotto tegaskan Carlos Sainz tidak akan menjadi pembalap kedua di tim Ferrari. 

Kepindahan Carlos Sainz ke Ferrari sempat membuat para fans Formula 1 terkejut. Hal ini dikarenakan Carlos Sainz pernah mengungkapkan komitmen bersama pabrikan McLaren. 

Selain itu, keputusan Ferrari untuk membuang Sebastian vettel dianggap sebagai wujud langkah berani karena mereka sudah tidak mempunyai pembalap berpengalaman. 

Meski demikian, Mattia Binotto yakin Ferrari memiliki peluang kembali bersaing di kelas papan atas. 

"Ada sejumlah alasan yang membuat kami memilih Sainz. Pertama, ia pembalap muda," ujar Mattia Binoto melansir gpblog.

"Dia seorang pekerja keras, cerdas, dan cepat. Di atas segalanya, dia memahami arti dari semangat yang ada di Ferrari," lanjutnya. 

Selain itu, Mattia Binotto menilai duet antara Charles Leclerc dan Carlos Sainz dapat menjadi kombinasi yang cocok dalam meningkatkan daya saing Ferrari. 

"Saya akan senang melihat Sainz bertarung dengan Leclerc dan membantu kami memenangkan gelar konstruktor," imbuhnya. 

Meski demikian, Mattia Binotto mengaku tidak ingin menentukan target besar kepada Carlos Sainz pada tahun pertamanya bersama pabrikan Ferrari. 

"Saya pikir, tahun depan akan lebih sulit bagi Sainz karena dia harus memahami mobil dan tim barunya," tutup Mattia Binotto

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X