Montir Ungkap Fakta Mengejutkan soal Letak Busi di Honda Vario

- Senin, 6 Januari 2020 | 18:06 WIB
Honda Vario (Astra Honda).
Honda Vario (Astra Honda).

Pada umumnya busi motor matic maupun manual ada di bagian kanan. Namun, situasi berbeda terjadi di Honda Vario dan motor matic bermerek Suzuki.

Hal ini diungkapkan montir bengkel Sahabat Motor, Aat. Dia mengatakan letak busi Vario dan matic Suzuki agak berbeda dengan motor lainnya.

Busi Honda Vario dan motor matic Suzuki terletak di bagian kiri. Itu sebabnya pemasangan dan pembongkarannya agak sulit dilakukan.

"Biasanya kan motor laki atau motor matic semuanya, kita tahu businya di kanan jadi sudah biasa. Akan tetapi, kalau Honda Vario dan matic Suzuki, itu businya di kiri. Bukanya juga rada susah," kata Aat kepada Indozone, Senin (6/1).

Oleh karenanya, pengguna harus tahu persis letak busi Honda Vario dan matic Suzuki agar tidak kelebakan karena berbeda dengan motor lainnya.

"Bedanya Vario dan Matic Suzuki lainnya hanya soal letaknya saja. Busi di mana saja sebenarnya tidak berpenaruh, yang penting dekat dengan klep, supaya percikan apinya lebih sempurna," ujar Aat.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X