Williams Bakal Pakai Lebih Banyak Part Mobil Mercedes di F1 2022, Agar Bangkit di F1 2022

- Kamis, 7 Januari 2021 | 13:04 WIB
Tampilan mobil balap Williams Racing di F1. (photo/Instagram/@williamsracing)
Tampilan mobil balap Williams Racing di F1. (photo/Instagram/@williamsracing)

Pabrikan Williams Racing baru-baru ini mengumumkan kontrak kerja sama baru dengan Mercedes mulai F1 2022 mendatang. Kerja sama itu berisi tentang masalah ekspansi teknik kolaborasi dengan pihak Mercedes. Nantinya, Williams akan memakai power unit buatan Mercedes seperti sebelumnya. 

Selain itu, Willams Racing juga akan diberikan sejumlah part-part buatan tim Mercedes yang masih berada dalam batas regulasi yang diperbolehkan, seperti part girboks dan beberapa komponen hidraulik. Hal ini menjadi langkah yang cukup besar bagi Williams untuk membuat part-nya sendiri. Melihat hal itu, Kepala Tim Williams Racing, Simon Roberts memberikan komentarnya.

"Aku senang melihat hubungan baik kami dengan Mercedes lebih dari pasokan soal mesin saja," ungkap Simon Roberts mengutip Crash.net.'

"Williams adalah tim independen, tetapi Formula 1 selalu berkembang, dan sebagai sebuah tim kami harus gesit untuk bereaksi terhadap iklim saat ini agar dapat menempatkan tim pada posisi terbaik agar dapat bersaing di trek," lanjutnya. 

Langkah ini juga diklaim bisa mengurangi beban Williams dikarenakan tidak lagi harus membuat girboks dan beberapa part lainnya. Atas hal itu, Williams Racing mengatakan pihaknya memiliki peluang lebih besar untuk fokus serta memaksimalkan pembuatan desain mobil, terutama soal sasis dan aerodinamika. 

Kerja sama ini diharapkan Williams Racing untuk tampil lebih kompetitif di musim 2022 mendatang. Jadi, gimana guys menurut kamu tentang kerja sama antara Williams dan Mercedes ini? Tulis pendapat kamu di kolom komentar ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X