Pengumuman Penting! 11 Mobil JDM Ikonik Ini akan Segera Dilelang, Mau Ikutan?

- Selasa, 27 September 2022 | 14:00 WIB
Mobil JDM yang akan segera dilelang. (Carscoops)
Mobil JDM yang akan segera dilelang. (Carscoops)

Sebanyak 11 mobil Japanese Domestic Market atau JDM akan segera dilelang melalui Bring a Trailer, yang dikuratori langsung oleh dealer yang berbasis di New Canaan, Connecticut, yakni The Cultivated Collector.

Seluruh mobil yang dilelang berada di dalam kondisi yang sempurna dan siap pakai, meskipun mayoritas dari mobil tersebut riis dari tahun 1990 hingga 199, demikian dilansir Indozone dari Carscoops.

Baca Juga: Mercedes-Benz Perkenalkan Teknologi Full Air Brake, Cegah Kecelakaan Bus Akibat Rem Blong

Acara lelang ini menghadirkan Nissan Pulsar GTi-R 1990 yang hanya tersedia 21 unit saja, kilo meter mobil tersebut 4.700 km atau setara 2.290 mil. Mazda Autozam AZ-1 tahun 1992 juga akan memasuki acara lelang ini, dengan total jarak tempuh 72.000 km (44.730 mil).

-
Toyota Supra RZ 1994 yang akan dilelang. (Carscoops)

Kemudian, ada Honda NSX-R 1993 yang merupakan salah satu dari 483 unit yang dijual secara eksklusif di Jepang dan dikendarai sejauh 60.500 km (37.592 km) sejak pertama kali turun dari diler resmi,

Tak ketinggalan, Nissan Skyline R32 GT-R V-Spec II N1 1994 yang hanya ada 63 unit di dunia turut meramaikan acara lelang tersebut, dengan total jarak tempuh 8.000 km (4.970 km).

Mobil JDM lainnya yang akan tersedia di lelang ini adalah sebagai berikut:

  • Toyota Supra RZ 1994 (56.700 km)
  • Subaru Impreza STI Wagon 1994 (56.700 km)
  • Mitsubishi Lancer Evolution II GSR 1994 (9.320 km)
  • Nissan Skyline R33 GT-R V- 1995
  • Toyota Century LWB 1995 (102.000 km)
  • Honda Integra Type R 1996 (24.700 km)
  • Mitsubishi Lancer Evolution IV GSR 1996 (67.200 km)

Baca Juga: Kaget! Mobil Bekas Jokowi Dilelang Ratusan Juta, Uangnya Akan Dibuat Ini

Namun, hingga artikel ini dirilis belum diketahui pasti kapan acara lelang tersebut akan dimulai, karena pihak penyelenggara masih merahasiakannya. So, kita tunggu kabar selanjutnya saja ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X