Inilah Bugatti Baby II, Mobil Listrik Terbaru Milik Bugatti dengan Harga Mulai Rp 509 Juta

- Selasa, 28 Juli 2020 | 13:06 WIB
Tampilan mobil listrik terbaru milik Bugatti, Bugatti Baby II. (caranddriver.com)
Tampilan mobil listrik terbaru milik Bugatti, Bugatti Baby II. (caranddriver.com)

Pabrikan asal Prancis, Bugatti dilaporkan memperkenalkan mobil listrik terbarunya, Bugatti Baby II bersama The Little Car Company. Baby II diproduksi untuk peringati hari ulang tahun ke-100 dari Bugatti. 

Bugatti Baby II sendiri diperkenalkan untuk pertama kali pada pameran Jenewa 2019 dan menerima 500 pesanan. Tetapi, pandemi COVID-19 telah memaksa beberapa calon konsumen untuk membatalkan pesanan mereka. Oleh karena itu, Bugatti masih menerima pesanan untuk menambal para pembeli yang hilang itu. 

-
Tampilan mobil listrik terbaru milik Bugatti, Bugatti Baby II. (caranddriver.com)

Untuk urusan desain, Bugatti Baby II merupakan Bugatti Baby II dengan skala 75% yang dirancang untuk digunakan penumpang berusia 14 tahun ke atas. Bahkan, Stephan Winkelmann selaku bos Bugatti mengatakan mobil ini akan menggoda para generasi muda untuk jatuh cinta akan keindahan Bugatti. 

Baby II sendiri hadir dalam 3 varian. Untuk varian standar, mobil ini dirancang dengan bodi komposit dan baterai 1.4 kWh dengan kecepatan melaju dari 20 kpj untuk mode Pemula dan 48 kpj dalam mode lainnya. Untuk harga, Bugatti Baby II versi standar dijual 27.300 Poundsterling atau Rp 509 juta. 

Kedua, terdapat varian The Vittese. Untuk varian ini, mobil tersebut sudah dilengkapi bodi serat karbon dan baterai 2.8 kWh dan dipadukan dengan motor bertenaga 13.4 kWh. Dengan mesin itu, mobil listrik ini mampu melaju hingga 67 km/jam dengan berat 230 kg. Untuk harga, Baby II The Vittese pun dijual 39.500 Poundsterling atau Rp 737 juta. 

-
Tampilan mobil listrik terbaru milik Bugatti, Bugatti Baby II. (caranddriver.com)

Yang terakhir, adalah varian Pur Sang. varian ini menawar powertrain yang sama dengan Vittese namun dilengkapi body work aluminium dibuat dengan tangan menggunakan teknik coachbuilding yang sama dengan Tipe 35 asli. 

Mobil listrik ini pun dilengkapi suspensi yang dirancang menggunakan geometri yang identik dengan Tipe 35 dan ditambah fitur-fitur lainnya seperti instrumen kerja, pelepasan empat roda yang cepat, pedal aluminium, dan lencana perak Bugatti yang solid. Bahkan, pembeli juga mendapatkan keanggotaan Bugatti Owners Club dan diundang menghadiri acara global.

Untuk harga, Bugatti Baby II Pur Sang ini dijual 53.160 Poundsterling atau Rp 992 juta. Gimana guys berminat untuk membeli Bugatti Baby II? Tulis pendapat kamu di kolom komentar ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X