Yamaha WR 155R Telah Resmi Diluncurkan Oleh Pihak Yamaha

- Selasa, 3 Desember 2019 | 12:00 WIB
(photo/Instagram/@adventuriderz)
(photo/Instagram/@adventuriderz)

Dikabarkan, pihak dari Yamaha Indonesia Motor Manufacturing atau YMII telah menghadirkan motor sport dual purpose terbaru yaitu Yamaha WR 155R. Dimana, motor ini dilengkapi dengan beragam keunggulan seperti tampilan desain, fitur, serta akan akan hadir dlam performa yang apik. 

Yamaha WR 155R sendiri akan hadir dalam desain tampilan sporty. Dimana, akan terdapat banyak lekukan tajam yang terdapat pada bagian bodi dari motor. Jok dari Yamaha WR 155R sendiri terinspirasi dari Yamaha YZ. Selanjutnya, bagian kaki-kaki dari motor akan mengandalkan supsensi teleskopik dan suspensi monoshock. 

Selain itu, Yamaha WR 155R sendiri juga akan dilengkapi dengan mesin 155 cc SOHC 4 katup dengan VVA. Dimana, motor ini diklaim lebih bertenaga dari para penantangnya yaitu motor tersebut dapat menghasilkan tenaga 16,7 PS. Sedangkan, para penantangnya hanya mampu menghasilkan tenaga sebesar 12 PS dan 12,9 PS. 

Nantinya, motor ini juga akan dilengkapi dengan beberapa fitur seperti speedometer pada motor yang telah menggunakan digital LCD, lampu hazard, serta telah menggunakan rem cakram dengan model wave. Selain itu, motor tersebut juga dapat menempuh jarak yang lebih jauh dikarenakan telah mengusung tangki bahan bakar yang mencapai 8,1 liter. 

Kabarnya, Yamaha WR 155R sendiri akan dijual dengan harga sekitar Rp 36,9 juta. 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X