Lamborghini Kembali Operasikan Pabriknya pada 7 Mei

- Senin, 4 Mei 2020 | 17:00 WIB
Logo pabrikan Lamborghini. (Instagram/@lamborghini)
Logo pabrikan Lamborghini. (Instagram/@lamborghini)

Situasi pandemi COVID-19 di Italia dilaporkan mulai mereda sedikit demi sedikit. Melihat hal ini, pabrikan asal Italia yaitu Lamborghini kembali mengambil langkah cepat dengan umumkan untuk kembali operasikan pabriknya mereka di pabrik Sant'Agata setelah 'puasa' produksi 2 bulan. 

Melansir Autocar, Lamborghini akan mulai produksi pada 7 Mei mendatang, bersamaan dengan peluncuran produk terbarunya. Saat ini Lamborghini tengah menyelesaikan semua persiapan untuk memastikan pekerja dapat bekerja dengan aman, sesuai dengan instruksi pemerintah Italia. 

Pernyataan tersebut langsung diungkapkan oleh Stefano Domenicali selaku CEO Lamborghini. 

"Kami terus memelihara mimpi para penggemar dan pelanggan kami, dan pada 7 Mei, melalui peluncuran virtual, kami akan menghadirkan mobil baru yang sudah kami persiapkan," ujarnya. 

Memang, hingga saat ini Lamborghini memilih bungkam tanpa membocorkan sedikit pun model terbaru yang akan diperkenalkan. Meski demikian, Divisi Motorsport Squadra Corse Lamborghini dilaporkan tengah kembangkan versi track-only berbasis Lamborghini Aventador. 

Sehingga spekulasi berkembang dan berkata model Aventador tersebut akan menjadi produk terbaru yang akan diperkenalkan. 

Akan tetapi, Domenicali mengatakan bahwa meskipun pihak Lamborghini siap muai produksi kembali, Domenicali juga mengatakan keselamatan dan keamanan para pekerja masih menjadi prioritas utama, sembari memantau kemajuan dari pemulihan COVID-19 di Italia. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X