Tim Yamaha Berikan Waktu Hingga Juni Kepada Rossi Guna Tentukan Masa Depan

- Rabu, 29 April 2020 | 19:00 WIB
Valentino Rossi. (Instagram/@valeyellow46)
Valentino Rossi. (Instagram/@valeyellow46)

Yamaha melalui bos tim, Lin Jarvis menilai Valentino Rossi akan membuat keputusan masa depannya paling lambat hingga Juni mendatang.

Posisi Valentino Rossi sendiri akan diganti oleh Fabio Quartararo pada MotoGP 2021. Meski demikian, Valentino Rossi diberikan opsi untuk membela tim satelit Yamaha Petronas di MotoGP 2021.

Akan tetapi, Rossi mengatakan dirinya harus menunggu musim 2020 bergulir sebelum membuat keputusan untuk bertahan atau pensiun. Melihat hal tersebut, Jarvis mengatakan Yamaha akan memberikan waktu hingga Juni kepada Rossi. 

"Idealnya dia butuh 5-6 balapan untuk memutuskan apakah masih merasa nyaman atau tidak. Menurut saya Rossi akan memberi keputusannya pada Juni nanti," ujar Lin Jarvis melansir Crash.net. 

Sebelumnya, Rossi pernah mengatakan dirinya bisa aja tetap membalap di MotoGP 2021, jika musim balap 2020 hanya terdiri dari 10 balapan akibat wabah COVID-19.

Di sisi lain, Jarvis mengatakan Petronas akan bersedia menunggu keputusan Rossi di tengah kepastian musim balap MotoGP yang masih ditunda. 

"Ini bukan musim yang normal, jadi menurut saya Petronas bisa menunggu. Monster Energy Yamaha punya kesepakatan dengan bos tim Petronas, Razlan Razali," lanjutnya. 

"Razlan Razali takkan membuat keputusan tanpa betul-betul memahami keinginan Yamaha dan Valentino Rossi," tutup Lin Jarvis.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X