Bukan Perusahaan Arab, Tim Balap Rossi Kini Disponsori Mooney

- Selasa, 4 Januari 2022 | 19:45 WIB
Pembalap Valentino Rossi. (photo/REUTERS/Lisi Niesner)
Pembalap Valentino Rossi. (photo/REUTERS/Lisi Niesner)

Kabar mengenai siapa yang jadi sponsor utama tim balap Valentino Rossi akhirnya terungkap. Apabila sebelumnya perusahaan minyak dari Arab Saudi, Aramco, disebut-sebut jadi pemberi dana utama, maka kini yang dipastikan menjadi sponsor utama tim Rossi adalah Mooney.

Valentino Rossi akan kembali ke arena MotoGP 2020. Namun ia bukan sebagai pembalap, melainkan sebagai pemilik atau bos tim balap.

Disponsori Money, tim balap Rossi akan dinamakan Mooney VR46 Racing Team. Nantinya, dua pembalap tim Rossi, Luca Marini dan Marco Bezzecchi akan memakai motor pabrikan Ducati. Sedangkan untuk di kelas Moto2 akan diwakili oleh Celestino Vietti Ramus dan Niccolo Antonelli.

Rossi sendiri mengaku senang Mooney jadi sponsor utama tim balapnya.

"Saya senang musim mendatang ada sebuah perusahaan Italia seperti Mooney di pihak kami. Pemimpin di bidang finance dan dengan kami berbagi strategi mengembangkan talenta muda Italia bersama dengan penelitian untuk peningkatan kinerja yang konstan," ujar Valentino Rossi.

"Mooney, selain menjadi sponsor nama tim kami di Kejuaraan Dunia MotoGP dan Moto2, juga akan bergabung dengan kami di VR46 Riders Academy dan di musim balap roda empat pertama saya," tambahnya.

"Menghubungkan Mooney dengan merek bergengsi seperti VR46 Racing Team adalah niat nyata perusahaan kami yang menegaskan diri sebagai protagonis (pemain utama) di bidang pembayaran dan layanan mobilitas. Kecepatan, keamanan, inovasi, dan kemampuan beradaptasi dengan kebutuhan pelanggan yang terus berkembang adalah nilai-nilai yang dimiliki Mooney dan VR46 Racing Team, yang membawa keunggulan, bakat, dan teknologi Italia ke seluruh dunia dalam beberapa konteks olahraga paling kompetitif," ujar CEO Mooney, Emilio Petrone.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X