Becak Jadi Alat Kampanye PLN di IIMS Motobike 2019

- Jumat, 29 November 2019 | 14:06 WIB
Becak listrik yang terpampang di booth PLN dalam pameran IIMS Motobike 2019. (Indozone/Wilfridus Kolo)
Becak listrik yang terpampang di booth PLN dalam pameran IIMS Motobike 2019. (Indozone/Wilfridus Kolo)

PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) menjadi salah satu sponsor pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) Motobike 2019. Kehadiran perusahaan BUMN itu bertujuan untuk mensosialisasikan kendaraan listrik kepada masyarakat. 

Hal ini sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah yang gencar mengampanyekan kendaraan ramah lingkungan.

Executive Vice President Corporate Communication dan CSR PLN I Made Suprateka mengatakan, sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat di IIMS Motobike 2019, PLN membawa sejumlah alat pendukung kendaraan listrik.

"Jadi ada counter penambahan daya litrik, fasilitas pengecasan baterai motor, men-display motor listrik, hingga becak listrik yang masuk program electric lifestyle untuk gerakan bersama," kata Made kepada Indozone di Istora Senayan, Jumat (29/11).

Melalui kehadiran fasilitas ini, sambung Made, PLN menyatakan diri sangat siap untuk memberi dukungan kepada masyarakat yang sudah memiliki dan ingin membeli kendaraan listrik

"Dari sisi PLN, kami informasikan sudah membangun infrastrukturnya sebagai kesiapan untuk motor listrik melalui penyediaan alat pengisian kendaraan listrik dan fasilitas lainnya," tukasnya.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X