Inilah Video dari Pertukaran Kendaraan Oleh Hamilton dan Rossi

- Jumat, 13 Desember 2019 | 16:00 WIB
(photo/SS/Instagram/@monsterenergy)
(photo/SS/Instagram/@monsterenergy)

Setelah aktivitas mengenai Valentino Rossi dan terkait dengan pertukaran kendaraan balap akhirnya resmi dilakukan. Dimana, aktivitas tersebut dilakukan di sirukit Tomo Ricardo, Valencia pada hari Senin lalu.  

Dimana, Valentino Rossi akan menggunakan mobil balap F1 dari tim Mercedes. Sedangkan, Lewis Hamilton akan mengendarai motor MotoGP Yamaha M1 yang digunakan oleh Valentino Rossi di tim Monster Energy Yamaha. 

Kabarnya, kedua pertemuan tersebut bersifat tertutup untuk umum. Akan tetapi, terdapat media Italia yang mengatakan bahwa Lewis Hamilton sendiri mengalami kecelakaan sewaktu mengendarai motor Yamaha M1 tersebut. 

Pada hari Rabu, telah muncul video dari pertukaran kendaraan yang dilakukan oleh kedua pembalap. Dimana, dalam video tersebut, tampak Valentino Rossi mengendarai mobil Mercedes W08 yang dipakai oleh Lewis Hamilton pada musim balap F1 2017 dan Lewis Hamilton akan mengendarai motor Yamaha M1. 

Keduanya saling maju beriringan bahkan melakukan test secara sendirian. Acara tersebut telah disepakati oleh kedua pembalap tersebut pada akhir musim balap. 

Dimana, acara tersebut diprakasai oleh minuman berenergi, Monster. Monster merupakan sponsor utama dari tim Yamaha di MotoGP dan juga merupakan sponsor dari tim Mercedes di balapan F1.

Untuk lebih jelasnya, simaklah video berikut:

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Monster Energy (@monsterenergy) on

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X