Luhut Minta Kantor Pusat Grab Hijrah ke Indonesia: Kelapa Sawit Aja Kita Suruh Pindah

- Selasa, 12 Juli 2022 | 12:37 WIB
 Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dukung Grab Indonesia (Foto: Indozone/Sarah Hutagaol)
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dukung Grab Indonesia (Foto: Indozone/Sarah Hutagaol)

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mendukung upaya Grab Indonesia dalam pelaksanaan program kendaraan listrik yang tengah digencarkan dengan wajah barunya. 

Kendati demikian, Luhut memiliki permintaan, yakni kantor pusat Grab pindah ke Indonesia. Sehingga, tidak ada lagi tidak ada kantor pusat lainnya yang ada di Singapura. 

Hal tersebut disampaikan Luhut dalam sambutannya pada acara GrabElectric yang dilangsungkan di Area Parkir VIP Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Jakarta Pusat. 

"Grab Electric akan kami dukung terus pokoknya sepanjang untuk Indonesia. Hanya satu permintaan, headquarter-nya dipindah ke sini lagi dari Singapura," ucap Luhut, Selasa (12/7/2022). 

Lebih lanjut, Luhut pun menyinggung hal tersebut dikarenakan perusahaan transportasi ini banyak mencetak uang paling banyak di Indonesia, namun kantor pusatnya berada di Singapura. Hal itu disamakan dengan perusahaan kelapa sawit. 

"Itu kelapa sawit kita suruh pindah juga semua biar Indonesia hebat. Bikin duitnya paling banyak di Indonesia, tinggalnya di Singapura," ungkapnya. 

"Jadi biar Indonesia hebat, yang membikin Indonesia hebat itu kita," tandas Luhut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X