Inilah Alasan Mengapa Fitur Teknologi ABS Tidak Dipakai di Motor MotoGP!

- Minggu, 29 Maret 2020 | 10:00 WIB
Tampilan anggota, pembalap, dan motor MotoGP. (Instagram/@yamahamotogp)
Tampilan anggota, pembalap, dan motor MotoGP. (Instagram/@yamahamotogp)

Pada zaman ini, motor MotoGP sudah dilengkapi dengan beberapa fitur canggih. Meski demikian, tidak semua fitur canggih yang ada di motor standar sengaja tidak dipakai di motor MotoGP. 

Seperti halnya dengan teknologi Anti-lock Braking System atau dikenal ABS. ABS sendiri adalah fitur teknologi yang sudah terpasang di motor produksi massal, sekaligus dengan motor skutik ber-cc rendah. 

Melihat hal tersebut, timbullah pertanyaan mengapa ABS tidak diperbolehkan dipasangkan di motor MotoGP? Berikut penjelasannya!

Ajang Mengadu Skill Pembalap

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by MotoGP (@motogp) on

Pertama, kompetisi MotoGP adalah kompetisi dengan tujuan untuk mengadu skill pembalap dalam mengendarai motor, termasuk skill pengereman. Jarang kita mendengar para pembalap MotoGP menekan rem secara kuat-kuat secara sembarangan. 

Fitur Traction Control Lebih Baik Dibanding ABS

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Monster Energy Yamaha MotoGP (@yamahamotogp) on

Kedua, walaupun sama-sama sebagai alat bantu seperti fitur traction control atau kontrol traksi, penggunaan fitur ABS tidak begitu penting jika dipakai di motor MotoGP. Hal ini dikarenakan kontrol traksi memiliki peran yang lebih penting di banding ABS. 

ABS Bersifat Rugi kepada Pembalap MotoGP

Ketiga, fitur teknologi ABS hanya membawa kerugian bagi pembalap MotoGP. Hal ini dikarenakan para pembalap biasanya akan memanfaatkan kondisi late-braking untuk menyusul musuhnya. 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Monster Energy Yamaha MotoGP (@yamahamotogp) on

Late Braking memang dilakukan dengan memasakkan motor untuk mengerem dengan sangat kuat guna memangkas waktu dibanding dengan melakukan pengereman jauh-jauh terlebih dahulu. 

Bahkan, teknik ini sudah dikuasai pembalap maka tidak perlu lagi adanya penggunaan teknologi fitur ABS. Berikut inilah tiga alasan larangan penggunaan ABS di motor MotoGP.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X