Rajin Kampanye Keselamatan, TOSCA Jadi The Best Safety Campaign Toyota

- Rabu, 20 November 2019 | 08:32 WIB
Member Komunitas TOSCA di Acara Toyota Jamboree 2019 (TOSCA). (Indozone/Wilbrodus Kolo)
Member Komunitas TOSCA di Acara Toyota Jamboree 2019 (TOSCA). (Indozone/Wilbrodus Kolo)

Toyota Sienta Community Indonesia (TOSCA) merupakan komunitas pembesut Toyota Sienta yang aktif mengampanyekan keselamatan berkendara. 

Konsistensi mereka dalam kampanye keselamatan membuatnya berhasil meraih The Best Safety Campaign dalam ajang Toyota Jamboree 2019, Minggu (27/11).

Selain penghargaan bergengsi itu, mereka juga berhasil menyabet Juara 1 Photo Competition, Juara Dress Car Indonesia Banget, Juara Most Viral Video,Juara 1 Kontes Karaoke Community, Nomine The Best Engage, dan Nomine The Best Media Sosial Community.

Ketua Umum TOSCA, Nandang Sugianto mengatakan sebagai member dari Toyota Owner Club (TOC) mereka ingin menularkan semangat safety driving pada masyarakat agar selalu mengutamakan keselamatan dalam aktivitas berkendara.

"Komitmen kami sebagai salah satu Anggota dari TOC akan selalu merangkul semua komunitas karena pengguna jalan bukan dari komunitas saja tapi dari berbagai kalangan dan kita akan bergandengan tangan untuk menjunjung safety driving," kata Sugianto, di Jakarta, Selasa (19/11).

Ia menambahkan untuk memberikan pengalaman berkendara yang safety pada member mereka mengadakan program berupa Tosca Smart Drive yang rutin dilaksanakan setiap tiga bulan sekali. 

Program ini akhirnya membuahkan hasil dan menjadikan TOSCA menjadi teladan dalam berkendara di jalan.

Direktur Marketing PT Toyota-Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandi, mengatakan apresiasinya bagi komunitas yang telah menjadi bagian dari kampanye keselamatan berkendara yang digaungkan agar masyarakat lebih aman saat ada di jalan raya.

"Komunitas itu perwakilan dari customer yang sangat loyal karena mereka menyebarkan informasi soal product layanan kemudian mereka juga memberikan sharing knowledge perihal Safety Driving dan lain lain. Dan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat,"  ujarnya di Ancol Jakarta beberapa waktu lalu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X