Wih! Remaja Ini Mendapat Mustang Usai Membersihkan Jalanan Akibat Demo George Floyd

- Selasa, 9 Juni 2020 | 15:05 WIB
Kiri : Antonio Gwynn Jr yang berdiri di depan Ford Mustang Convertible 2004 bersama Matt Block (kanan). (Twitter/@USRealityCheck)
Kiri : Antonio Gwynn Jr yang berdiri di depan Ford Mustang Convertible 2004 bersama Matt Block (kanan). (Twitter/@USRealityCheck)

Salah seorang remaja berusia 18 tahun, Antonio Gwynn Jr dilaporkan mendapatkan Ford Mustang Convertible 2004 dan hadiah beasiswa setelah membersihkan jalanan selama 10 jam akibat ulah demonstran George Floyd. 

Melansir CNN, mobil tersebut dimiliki Matt Block. Mobil tersebut diklaim menjadi mobil kesayangan Matt Block & ingin diwariskan dengan cara yang tepat. Apalagi, Block melihat sebuah unggahan dari Antonio meminta nasihat untuk membeli mobil dan berpikir itu akan menjadi hadiah yang tepat. 

"Saya tidak akan menjualnya dan ini adalah cara yang baik bagi saya dan tahu seseorang yang mendapatkannya akan menghargainya," ujar Matt Block. 

Di sisi lain, Gwynn mengatakan hadiah mobil itu mirip dengan mobil yang dimiliki ibunya. 

"Mobil yang persis sama dengan yang dimiliki ibu saya. Warnanya sama, semuanya sama," ujar Gwynn. 

Mobil tersebut pun mendapatkan asuransi gratis. Hal ini diungkakan oleh Bob Briceland dari Briceland Insurance Agency yang akan menanggung asuransi Gwynn selama satu tahun. 

"Saya hanya merasa terdorong untuk membantunya. Kami hanya perlu menyatukan seluruh kota kami dan menunjukkan kepada orang-orang betapa banyak orang baik di sini," ujar Briceland. 

Tidak sampai di situ saja, Gwynn juga mendapat tawaran beasiswa untuk kuliah di Medaile College. 

"Saya benar-benar berhenti, menepi, dan mulai menangis," lanjutnya. 

"Saya selalu ingin menjadi seseorang untuk membantu semua orang dengan masalah mobil mereka. Ini adalah kesempatan besar yang saya miliki tepat di depan saya," tutup Antonio Gwynn Jr.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X