Debut Bersama Haas F1, Mick Schumacher Diharapkan Bisa Meniru Langkah Leclerc

- Senin, 11 Januari 2021 | 10:29 WIB
Pembalap Haas F1, Mick Schumacher. (photo/Instagram/@mickschumacher)
Pembalap Haas F1, Mick Schumacher. (photo/Instagram/@mickschumacher)

Pada F1 2021, Mick Schumacher akan memulai debutnya di kelas tertinggi ajang balap Formula 1 bersama pabrikan Haas. Melihat hal itu, kepala tim Haas F1 yaitu Gunther Steiner mengaku berharap Mick Schumacher bisa meniru langkah pembalap andalan Ferrari, Charles Leclerc. 

Sekadar informasi, Charles Leclerc maupun Mick Schumacher sama-sama berasal dari Ferrari Driver Academy dan mendapatkan gelar juara F1. Sebagai yang lebih senior, Charles Leclerc menjadi juara F2 pada 2017 lalu dan lakoni debut di F1 bersama Ferrari di musim berikutnya. 

"Pada balapan pertama, Leclerc tidak lebih cepat dari rekan satu timnya. Tapi kemudian dia belajar dengan sangat cepat. Itulah yang saya harapkan dari Mick," ungkap Gunther Steiner melansir PlanetF1.com.

"Sungguh luar biasa memiliki nama Schumacher kembali di F1, dan dia jelas sangat siap. Dia berada dalam posisi yang sulit karena rekan satu timnya adalah rookie juga, tetapi dia tahu itu sejak awal," lanjutnya.

"Pada 2022, Mick dan Mazepin harus bisa membuktikan kemampuan mereka. Tugas kami adalah melatih mereka dan kemudian mereka akan menentukan nasibnya sendiri di masa mendatang," kata Steiner.

Nama Mick Schumacher sendiri memang telah lama dikaitkan dengan Ferrari, apalagi dengan nama besar ayahnya yang menjadi juara dunia bersama pabrikan kuda itu. Ini juga diungkapkan oleh kepala tim Ferrari, Mattia Binotto.

"Mick adalah bagian dari Ferrari Driver Academy, dan program ini ada untuk mengembangkan pembalap yang suatu hari nanti dapat mengendarai kursi Ferrari," ungkap Binotto melansir Grandprix247.com.

"Jadi memiliki tim mitra (dalam hal ini Tim Haas) yang dapat kami andalkan untuk mengembangkan pembalap adalah sebuah hal yang penting," lanjutnya.

Menempatkan Mick di Haas dikatakan sebagai langkah latihan untuknya sebelum ia mengendarai Ferrari. Bahkan, Ferrari sendiri telah meminjam beberapa staf teknisnya ke tim Haas sebagai upaya meningkatkan tim yang kurang berprestasi di tahun 2020 ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X