Biar gak Capek, Fitur Teknologi di Mobil ini Akan Disematkan Pada Motor Gede

- Selasa, 1 Maret 2022 | 16:30 WIB
Logo Honda Motor Co, produsen mobil terbesar kedua di Jepang, terlihat di depan kantor pusat perusahaan di Tokyo. (ANTARA/REUTERS/Yuriko Nakao/am)
Logo Honda Motor Co, produsen mobil terbesar kedua di Jepang, terlihat di depan kantor pusat perusahaan di Tokyo. (ANTARA/REUTERS/Yuriko Nakao/am)

Sebelumnya fitur ini sudah ada pada produk mobil Honda, tetapi di masa datang, produsen Jepang ingin menyematkan pada Gold Wing, motor gede.

Fitur hi-tech itu disebut  Adaptive Cruise Control. Buat produsen sepeda motor lain tentu ini bukan hal baru, karena  sudah ada pabrikan KTM, Ducati bahkan Kawasaki yang lebih dahulu menggunakan fitur itu menggunakan sistem radar.

 Meski banyak yang menentang kehadiran fitur ini dalam sebuah sepeda motor yang dianggap akan menghilangkan sensasi berkendara, namun tidak sedikit juga yang mengharapkan kehadiran fitur tersebut.
 
Adapun fungsi dari Adaptive Cruise Control (ADC) itu lebih canggih daripada cruise control karena bisa menyesuaikan kecepatan dengan kondisi lalu lintas. ini sekaligus membebaskan pengemudi atau pengendara dari tuas gas dan juga tuas atau pedal rem.

Baca juga: Skutik Listrik Tiongkok Meniru Styling Vespa?

Di sisi lain penempatan perangkat tambahan seperti kamera, modul atau radar menjadi persoalan yang perlu dipertimbangkan untuk sebuah motor.

Meski begitu, hadirnya fairing yang besar dari Gold Wing membawa Honda akan lebih mudah untuk memasukkan dan mengintegrasikan unit radar ke dalam fairing dengan lebih mulus daripada motor sejenisnya tanpa kehadiran fairing.
 
Meski begitu, hadirnya fairing yang besar dari Gold Wing membawa Honda akan lebih mudah untuk memasukkan dan mengintegrasikan unit radar ke dalam fairing dengan lebih mulus.
 
Dikutip dari RideApart pada Selasa (1/3/2022), bahwa yang lebih menarik adalah Honda juga akan berencana untuk memasangkan Gold Wing dengan sistem radar yang dipasang di belakang untuk fitur deteksi titik buta.

Artikel menarik lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X