Di GIIAS Ini Deretan Mobil Unik, Bisa Kemping Asik Tanpa Terusik

- Jumat, 19 November 2021 | 16:26 WIB
Mobil Swift kemping (INDOZONE/Ristuyana)
Mobil Swift kemping (INDOZONE/Ristuyana)

Ada yang menarik di sudut hall khusus kendaraan Niaga dan komersil di ICE, BSD ada stand khusus bagi Komunitas Camper Van Indonesia. Mobil-mobil dengan konsep Motorhome dan Overland Camper yang dapat dijadikan sebagai mobil rumah berjalan.

Ketika ditemui di lokasi tersebut, Muhamad Slamet, Ketua Camper Van Indonesia menjelaskan komunitas para penggemar mobil rumah berjalan ini resmi berdiri sejak 2019, awal mulai pandemi Covid-19.

-
Kabin ML500 berubah fungsi

 

Baca juga: Tak Ngebul Saat Digunakan, Begini Tampilan RX-King yang Disulap Jadi Motor Listrik

"Saat itu tercetus ide untuk membuat komunitas ini, lantaran meski situasi pandemi masih bisa berwisata alam dengan kendaraan pribadi secara aman jauh dari kerumunan orang dan tetap terapkan prokes ketat," ujar pria berkacamata ini di stand CVI.

-
Ketua Umum Komunitas Camper Van Indonesia

Selama GIIAS komunitas CVI diajak berpartisipasi untuk mengedukasi masyarakat luas tentang bagaimana cara berwisata aman dengan camper van di masa pandemi.

"Tentu kami akan memberikan informasi segala hal tentang mobil bergaya camper ini, baik peralatan yang harus digunakan, bengkel rujukan, toko aksesoris, dan kegiatan komunitas," tambah Slamet.

Untuk bisa ikutan kemping dengan mobil pribadi, cara termurah, yaitu bisa beli tenda lipat, matras, meja dan kursi lipat, peralatan masak. Semua itu bisa dimasukkan dalam mobil. Estimasi kalau di total modalnya cukup terjangkau ketimbang harus adopsi konsep Camper Van sepenuhnya.

Berikut deretan mobil kemping milik para anggota yang bisa menjadi inspirasi bagi pengunjung. 

1.Suzuki Swift

-
Suzuki Swift mini Camper

Bermain dengan konsep minimalis, Swift yang basisnya adalah jenis citycar juga bisa dibuat sebagai mobil kemping.

Terdapat roof top tent (produksi lokal) untuk tempat beristirahat saat berada di lokasi outdoor. Juga terlihat meja dan kursi lipat untuk bersantai.

2.Mercedes Benz ML500 "2014

-
Mercedes ML500

Model kedua dalam daftar ada SUV lawas Jerman. Ini bisa dibilang paling pas untuk berpetualang dengan bodi jangkung, ground clearance tinggi, mesin besar sehingga cocok menerobos jalur off-road.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X