Dari Lexus Hingga Avanza, Ini Deretan Mobil Para Bakal Capres 2024

- Senin, 24 Februari 2020 | 20:43 WIB
Prabowo berjalan di depan mobil Lexus mewah miliknya (Istimewa)
Prabowo berjalan di depan mobil Lexus mewah miliknya (Istimewa)

Meski Pemilihan Presiden (Pilpres) masih empat tahun lagi, namun beberapa lembaga survei sudah kembali melirik sejumlah nama yang layak dicalonkan menjadi presiden pada kontestasi Pilpres 2024.

Indobarometer menyebutkan beberapa nama seperti Prabowo Subianto, Sandiaga Uno, Ganjar Pranowo, Ridwan Kamil, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti adalah beberapa nama yang digadang-gadang layak maju pada Pilpres 2024.

Nah, deretan nama tersebut memiliki koleksi mobil yang sudah dilaporakan ke Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKP).

Ada mobil apa saja ya? Berikut koleksi mobil pejabat yang dirangkum Indozone.

1. Prabowo Subianto

Memiliki koleksi mobil paling banyak. Digarasinya ada sejumlah mewa pada terbaik pada zamannya, misalnya SUV Toyota Lexus berharga Rp500 jutaan, Toyota Alphard Rp400 jutaan, Honda CR-V seharga Rp200 juta hingga Land Rover lawas tahun 1992 Rp50 juta.

2. Sandiaga Uno

Termasuk pengusaha mapan dengan koleksi mobil minim. Mantan Ketua HIMPMI ini hanya mengolkesi mobil Livina  seharga Rp125 juta, Nissan X-Trail seharga Rp155 juta, Nissan Elgrand 2017 berharga Rp177 juta, dan Jeep Rp300 jutaan.

3. Ganjar Pranowo

Memiliki tiga koleksi mobil di antaranya Nissan Grand Livina 2009 Rp80 jutaan, Mitsubishi Pajero Sport 2010 seharga Rp225 juta dan Nissan Teana kurang lebih Rp 842 jutaan.

4. Ridwan Kamil

Mengoleksi sebuah Mercedes-Benz keluaran 2011 seharga Rp570 juta. Selain mobil mewah asal Jerman tersebut, Kang Emil juga memiliki sebuah Nissan Grand Livina lansiran 2013 yang memiliki nilai jual sebesar Rp155 juta.

5. Anies Baswedan

Nama Anies Baswedan juga asuk dalam bursa Capres 2024, Gubernur DKI Jakarta ini memiliki mobil Toyota Avanza tahun 2013 Rp112 juta, Toyota Kijang Innova lansiran tahun 2008 seharga Rp105 juta dan Mazd2 seharga Rp135 juta.

6. Agus Harimurti Yudhoyono

Ketua Umum Partai Demokrat ini juga masuk dalam bursa caprs 2024 versi lembaga survei. Putra Presiden ke-5 ini memiliki mobil Toyota Vellfire seharga Rp550 juta. Ia juga pernah mengunjungi Istana dengan sebuah Toyota Land Cruiser bernomor polisi B 2024 AHY.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X