Lotus Konfirmasi Hadirnya 4 Mobil Listrik Baru, Bakal Rilis SUV Tahun Depan!

- Rabu, 1 September 2021 | 10:09 WIB
Teaser mobil listrik besutan Lotus (photo/Lotus Cars)
Teaser mobil listrik besutan Lotus (photo/Lotus Cars)

Produsen otomotif asal Inggris, Lotus baru-baru ini mengonfirmasi bahwa pihaknya telah bersiap untuk mengumumkan kehadiran empat kendaraan listrik besutannya yang bakal diluncurkan sampai 2026.

Hal ini juga menjawab rumor yang beberapa waktu lalu muncul dimana Lotus memang sedang menyiapkan beberapa mobil listrik dari berbagai jenis sebagai salah satu bentuk persiapan mereka untuk beralih ke listrik.

Pihak Lotus juga sudah menghadirkan teaser dari empat mobil barunya tersebut dimana terlihat bahwa empat mobil listrik yang akan mereka luncurkan ini terdiri dari mobil sport, SUV, sebuah sedan, dan juga mobil dengan ukuran yang kecil.

Disebutkan nantinya Lotus bakal mengumumkan kehadiran dari SUV listrik besutannya ini untuk pertama kali di tahun depan, kemudian disusul oleh mobil coupe empat pintu di tahun 2023.

Dikutip dari Motor1, Lotus menjanjikan kendaraan listrik besutannya dapat melaju dari kecepatan 0-96 kilometer per jam dalam waktu kurang dari tiga detik. Selain itu mobilnya juga dibekali dengan baterai berkapasitas 92 smapai 120 kWh.

Kita lihat saja bagaimana produk mobil listrik buatan Lotus yang akan dihadirkan dalam beberapa tahun ke depan. Apakah produsen mobil sport asal Inggris ini dapat menunjukkan kemampuannya untuk membuat mobil dari jenis lain? Tulis di kolom komentar ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X