Audi Akan Hadirkan Jok Mobil Dengan Bahan Daur Ulang Plastik

- Jumat, 28 Februari 2020 | 14:00 WIB
Tampilan jok mobil Audi A3 yang dibuat dengan bahan daur ulang plastik. (carscoops.com)
Tampilan jok mobil Audi A3 yang dibuat dengan bahan daur ulang plastik. (carscoops.com)

Pabrikan asal Jerman, Audi dikabarkan akan menghadirkan jok mobil ramah lingkungan yang dibuat dari bahan daur ulang plastik. Nantinya, jok mobil ramah lingkungan ini akan digunakan di Audi A3 generasi terbaru. 

Melansir dari Carscoops.com, pada kabin Audi A3, sekitar 89% dari bahan tekstilnya dibuat dengan bahan daur ulang plastik. Bahkan, pihak Audi dikabarkan memakai 45 bolot berkapasitas 1,5 liter untuk membuat 1 jok mobil.

-
Tampilan jok mobil Audi A3 yang dibuat dari bahan daur ulang plastik. (carscoops.com)

Tidak sampai di situ saja, pihak Audi juga menghabiskan 62 botol untuk membuat karpet mobil. Meski demikian, tidak semua bagian jok Audi A3 dibuat dengan bahan daur ulang plastik. Hal ini langsung diungkapkan oleh Ute Gronheim, Chief of Textiles Division Audi. 

"Kami sedang berupaya mengganti semua dengan polyester yang dapat didaur ulang. Tujuan kami adalah membuat jok sepenuhnya dari bahan yang tidak dicampur, sehingga dapat didaur ulang lagi. Kami sudah tak jauh dari itu," ujar Gronheim. 

Kabarnya, Audi A3 ini akan dipamerkan di ajang Geneva Motor Show 2020 pada Maret mendatang. Nantinya, hal ini akan dilakukan berbarengan dengan debut dari Audi A3.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X