Kenalin Nih Yamaha XT500 H2O, Motor Berbahan Bakar Air

- Rabu, 12 Agustus 2020 | 18:25 WIB
Yamaha XT500 H2O. (Yamaha)
Yamaha XT500 H2O. (Yamaha)

Motor dengan bahan bakar minyak atau listrik sudah biasa di era saat ini. Terbaru, Yamaha sedang mengembangkan sepeda motor dengan bahan bakar utama air.

Nantinya teknologi bahan bakar air itu akan disisipkan dalam Yamaha XT500 H2O. Untuk saat ini, konsep Yamaha XT500 H2O masih belum ada bentuk nyatanya.

Namun sepeda motor yang ditargetkan rilis pada 2025 ini telah muncul dalam bentuk fisik dan render 3D, seperti yang telah beredar di internet.

Yamaha XT500 H2O nantinya akan dikembangkan oleh desainer asal Prancis, Maxime Lefebvre. Desain dibuat berdasarkan pendahulunya, yakni motor Yamaha XT500 pada tahun 1976.

Soal bentuk mesinnya, Yamaha XT500 H2O akan memiliki bentuk berbeda dengan mesin motor pada umumnya. Hal itu dikarenakan perbedaan sumber energi utama penggerak motor tersebut.

Yamaha XT500 H2O juga akan memiliki bobot yang ringan, dan sangat mudah digunakan untuk berakselerasi.

Belum ada penjelasan rinci soal cara kerja mesinnya. Namun Yamaha XT500 H2O diperkirakan akan mengandalkan semprotan air bertekanan tinggi. Sistem kerjanya, melalui air yang telah diberi tekanan tersebut, mesin yang ada di sumbu belakang roda akan berjalan.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X