Mobil Volkswagen Golf Ini Hadir dengan Mesin V8 dan Berjenis RWD!

- Sabtu, 17 Oktober 2020 | 11:28 WIB
Tampilan mobil Volkswagen Golf hasil modifikasi (photo/YouTube/Grumblo - Sounds of Performance)
Tampilan mobil Volkswagen Golf hasil modifikasi (photo/YouTube/Grumblo - Sounds of Performance)

Volkwagen Golf kini menjadi salah satu mobil yang cukup terkenal dimana mobil tersebut juga memiliki desain yang khas. Selain itu mobil ini juga dikenal memiliki performa yang cukup lumayan. Namun apa kalian pernah menyangka jika mobil ini bisa diubah menjadi mobil yang memiliki performa tinggi?

Hal tersebut lah yang dilakukan oleh Maailmanlopun selaku tim drifting yang berbasis Finlandia. Diketahui mereka telah menyulap mobil Volkswagen Golf biasa menjadi sebuah mobil yang dapat digunakan untuk drifting dan hasilnya juga sangat memuaskan.

Diketahui bahwa mobil tersebut hadir dengan mesin 4.0-liter M60B40 BMW V8 yang membuat mobil ini sangat gahar. Menariknya lagi, meskipun mobil VW Golf tersebut sudah dimodifikasi, Maailmanlopun tak mengubah tampilan luar mobil tersebut sama sekali.


Kalian pun juga bisa melihat seperti apa kemampuan mobil VW Golf hasil modifikasi tersebut saat dibawa melakukan drift. Hal tersebut membuktikan mesin V8 dari BMW tersebut bisa membuat mobil VW Golf ini sebuah tenaga baru.

Bagaimana menurut kalian? Apakah modifikasi mobil Volkswagen Golf ini cocok atau tak? Apakah mungkin ada saran lain untuk Maailmanlopun agar memasang mesin yang lebih tinggi lagi di mobil tersebut? Tulis di kolom komentar di bawah ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X