Berpotensi Terbakar, Hyundai Tarik Puluhan Ribu Mobil Kona Electric Miliknya!

- Selasa, 16 Maret 2021 | 13:13 WIB
Tampilan mobil listrik Hyundai Kona Electric (photo/Hyundai)
Tampilan mobil listrik Hyundai Kona Electric (photo/Hyundai)

Kini banyak pabrikan otomotif yang mulai memproduksi mobil listrik, salah satunya adalah Hyundai yang kini memiliki mobil listrik Ioniq Electric dan juga Kona Electric yang bisa dibeli di Indonesia.

Namun bicara tentang Hyundai Kona Electric, baru-baru ini perusahaan asal Korea Selatan tersebut telah melakukan recall terhadap 80 ribu unit mobilnya yang dipasarkan di beberapa negara karena masalah yang bisa dibilang cukup fatal.

Disebutkan bahwa mobil SUV tersebut memiliki potensi untuk terbakar saat melakukan isi ulang baterai. Beruntung masih belum ada korban yang disebabkan oleh masalah tersebut sama sekali.

Berdasarkan informasi dari Carbuzz, diketahui bahwa masalah di mobil Hyundai Kona Electric ini terdapat di baterainya, dimana terdapat masalah yang diketahui bisa memicu korsleting listrik akibat lapisan lithium yang menyentuh katoda.

Akibat masalah ini, Hyundai Global pun sampai menghabiskan dana hingga US$500 juta atau kurang lebih sekitar Rp7,2 triliun untuk memperbaiki masalah yang terdapat di hampir seluruh mobil Kona Electric.

Beruntung pihak Hyundai Indonesia mengatakan bahwa unit mobil Kona Electric yang dijual di negara Indonesia tidak terdampak recall tersebut dan semua unit yang dipasarkan di Indonesia masih aman.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X