Begini Cara Pelayanan Servis Mobil saat PSBB

- Rabu, 22 April 2020 | 14:40 WIB
Ilustrasi teknisi Honda tangani perawatan mobil konsumen. (Dok. Honda)
Ilustrasi teknisi Honda tangani perawatan mobil konsumen. (Dok. Honda)

PT Honda Prospect Motor (HPM) akan tetap memberikan layanan after sales pada konsumen selama masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB). Layanan yang akan diberikan adalah home service dan pick up service agar konsumen tidak perlu datang ke bengkel.

Service, Parts & Customer Care Assistant General Manager HPM, Denny MT mengatakan Honda menyiapkan layanan home service dan pick up service dengan biaya gratis untuk mereka yang ingin melakukan servis mobil.

"Jadi pada masa PSBB ini, konsumen tidak perlu datang ke bengkel. Kita yang akan mengirim teknisi ke rumah melalui layanan home service. Kalau mobilnya perlu dibawa ke bengkel, akan kita gendong ke bengkel. Biaya gratis, hanya dikenakan biaya servis normal," kata Denny di Jakarta, Rabu (22/4/2020).

Servis mobil yang bisa dilakukan, lanjutnya meliputi kondisi emergency misalnya penggantian aki, bohlam lampu, wiper dan komponen lain yang terkait dengan servis ringan. Kalau butuh perbaikan besar yang harus dibawa ke bengkel, mobil akan dibawa oleh tim ke bengkel. 

-
Ilustrasi perbaikan wiper. (Youtube)

Dalam pelaksanaan home service dan pick up service, Honda memiliki prosedur yang ketat mulai dengan melengkapi teknisi dengan sarung tangan, masker dan cairan disinfektan saat melakukan pekerjaaannya.

Tak hanya itu, mobil konsumen juga akan steril ketika diambil atau dikembalikan pada konsumen, karena akan ada penyemprotan disinfektan pada bagian bodi dan kabin sehingga konsumen tidak perlu khawatir ketika menggunakannya. Hal ini dilakukan agar menjaga semuanya tetap sehat dan terlindung dari bakteri dan virus.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X