Ikuti Tren, Pom Bensin di Australia Ini Terima Pembayaran Menggunakan Kripto

- Sabtu, 3 September 2022 | 16:59 WIB
Stasiun pengisian bahan bakar OTR di Australia menerima pembayaran menggunakan kripto. (Dok. Crypto Times)
Stasiun pengisian bahan bakar OTR di Australia menerima pembayaran menggunakan kripto. (Dok. Crypto Times)

Warga Australia patut berbahagia, pasalnya salah satu stasiun pengisian bahan bakar dan toko serba ada di bawah merk On The Run (OTR) kini menerima pembayaran menggunakan cryptocurrency atau kripto.

OTR menjalin kerja sama dengan Crypto.com untuk mewujudkan inovasi terbarunya ini. Hasilnya, sebanyak 175 stasiun BBM OTR di negara bagian Victoria, Australia Selatan, Australia Barat telah menerima pembayaran dengan menggunakan mata uang kripto.

Baca Juga: Apes! Gara-gara Suka Pamer Mobil Mewah, Sekolompok Orang Kaya di Rusia Dipenjara

Adapun kripto yang diterima oleh OTR adalah Bitcoin (BTC) dan masih banyak yang lainnya lagi.

-
Stasiun pengisian bahan bakar OTR di Australia menerima pembayaran menggunakan kripto. (Dok. Finbold)

Alasan utama mengapa OTR dan Crypto.com membuat terobosan ini adalah karena mereka menemukan survey yang menyatakan sebanyak 55 persen konsumennya menginginkan bertransaksi menggunakan kripto.

“Penelitian terbaru kami menunjukkan 55 persen pedagang dan konsumen ingin bertransaksi dalam kripto, dan inovasi dalam toko OTR ini menghidupkan ambisi ini dan memastikan Australia berada di garis depan evolusi pembayaran kripto,” kata Karl Mohan, Manajer Umum Crypto.com, Asia & Pasifik, dilansir dari Finbold.

Saat ini, mayoritas warga Australia memang sudah terjun ke dunia investasi kripto karena dinilai sangat menguntungkan. Bahkan, investasi kripto bisa menjadi ladang cuan baru selain investasi saham.

Gak heran deh, kalau beberapa jenis usaha di negara tersebut sudah mulai mengadopsi mata uang kripto untuk digunakan sebagai salah satu alat transaksi yang sah.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X