Andrew Seidl Temani Anggotanya yang Dikarantina di Australia

- Minggu, 22 Maret 2020 | 09:00 WIB
Bos tim McLaren, Andrew Seidl. (autosport.com)
Bos tim McLaren, Andrew Seidl. (autosport.com)

Bos tim McLaren, Andrew Seidl dilaporkan menemani salah satu anggotanya yang tengah dikarantina di Australia setelah dikonfirmasi terjangkit virus corona. 

Hal ini dilakukan oleh Andrew Seidl sebagai bentuk dukungannya kepada anggotanya yang tengah di karantina di Australia. Sebelumnya, terdapat salah seorang anggota McLaren yang dikonfirmasi positif virus corona, 

Melihat hal tersebut, pihak McLaren pun memilih untuk mundur dari ajang F1 Australia guna mencegah penyebaran virus corona. Selang beberapa saat kemudian, pihak FIA, Formula 1, dan penyelenggara Grand Prix Australia pun membatalkan ajang tersebut. 

Pernyataan tersebut pun membuat beberapa anggota dari tim McLaren mengemaskan barangnya dan pulang ke Inggris. Akan tetapi, hal tersebut tidak diberlakukan kepada Andrew Seidl yang lebih memilih menetap di Inggris untuk mendukung anggotanya yang positif virus corona. 

"Saya akan bertahan di Australia untuk memberi dukungan pada anggota yang dikarantina," ujar Andrew Seidl.

Selain itu, Andrew mengatakan keputusan tim untuk mundur dari F1 Australia sudah tepat dikarenakan ingin memprioritaskan keselamatan dari seluruh anggota tim. 

"Saya harus pertindak cepat dan memutuskan tidak ikut balapan F1 Australia," lanjutnya. 

"Keputusan saya disetujui pemilik tim, dan tidak ada opsi lain karena keselamatan anggota adalah yang paling penting," ujar Andrew Seidl.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X