Bus Listrik Terbakar di China, Api Menyebar ke 3 Bus Lain di Sampingnya!

- Jumat, 11 Juni 2021 | 14:15 WIB
Empat bus listrik di China yang sedang terbakar (photo/Newsflare via. SCMP)
Empat bus listrik di China yang sedang terbakar (photo/Newsflare via. SCMP)

Sebuah peristiwa kebakaran telah terjadi di parkiran sebuah kampus di Guangxi Zhuang, China. Kebakaran ini diketahui mengakibatkan 4 unit bus di kampus itu hangus terbakar.

Dikutip dari South China Morning Post, diketahui bahwa kebakaran ini awalnya terjadi ketika salah satu bus berbahan listrik yang terparkir di kampus tersebut mengeluarkan asap dan kemudian terbakar.

Mungkin karena adanya kebocoran di baterai bus tersebut, bus ini pun sempat meledak sehingga apinya merambat ke bus lain yang terparkir di sampingnya.


Api pun menyebar dengan cukup cepat karena bus lain yang terparkir di belakangnya juga memiliki baterai yang mudah terbakar ketika terkena percikan api.

Diketahui bahwa pemadam kebakaran datang ke lokasi 20 menit setelah kejadian. Alhasil sebanyak 4 dari 5 bus yang terparkir di kampus tersebut hangus dan tinggal kerangka saja.

Beruntung saja tidak ada satupun orang yang ada di dalam kelima bus tersebut selama kebakaran terjadi. Namun hal tersebut tentu menjadi peringatan bahwa pengecekan benar-benar harus dilakukan agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan seperti ini.

Ini bukan pertama kalinya kendaraan listrik terbakar di China, sebelumnya pada tahun 2020 lalu ada mobil BAIC EX360 yang meledak dan terbakar saat mobil tersebut diisi dayanya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X